Ustaz Khalid Basmalah Ungkap Satu Kalimat Ajaib untuk Rezeki Berlimpah, Cukup Ucapkan dalam Keseharian

- 7 September 2021, 20:14 WIB
Ustaz Khalid Basalamah membeberkan satu kalimat kunci yang akan membuat rezeki seseorang bertambah.
Ustaz Khalid Basalamah membeberkan satu kalimat kunci yang akan membuat rezeki seseorang bertambah. /Lentera Islam

PR BEKASI – Ustaz Khalid Basalamah membeberkan satu kalimat kunci atau password untuk menambah rezeki.

Setiap manusia tentunya ingin mendapatkan rezeki yang melimpah setiap harinya.

Untuk mendapatkan rezeki yang melimpah, manusia pun berusaha dan berikhtiar dengan segala usahanya.

Terkadang usaha tersebut belum menemukan hasil sebagaimana yang diharapkan.

Namun jangan berkecil hati, manusia khususnya umat muslim diharuskan tetap bersyukur dengan rezeki yang telah Allah SWT berikan.

Baca Juga: Ustaz Adi Hidayat Bagikan Cara Mengamalkan Surah Al-Ikhlas agar Pintu Rezeki Terbuka Lebar

Terkait rezeki, ternyata dalam Islam ada kalimat yang bisa menjadi kunci untuk menambah rezeki.

Ustaz Khalid Basalamah mengatakan bahwa ada kalimat yang bisa password atau kunci untuk seseorang mendapatkan rezeki yang bertambah.

Kalau dengan kalimat Alhamdulilah ini adalah password untuk menambah rezeki. Ucapkan itu selalu,” kata Ustaz Khalid Basalamah sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Instagram @ustadzkhalidbasalamah, Selasa, 7 September 2021.

Baca Juga: 4 Ciri Rezeki Penuh Berkah Menurut Islam, Salah Satunya Miliki Keluarga Harmonis

Alhamdulillah merupakan kalimat tahmid yang memiliki makna untuk menyampaikan pujian kepada Allah SWT.

Dengan mengucapkan alhamdulilah artinya seseorang mengungkapkan rasa syukur atas apa yang telah didapatkannya.

Ustaz Khalid Basalamah menekankan untuk mengucapkan kalimat alhamdulillah di setiap waktu. Misalnya ketika bangun tidur, setelah makan, setelah minum dan sebagainya.

Baca Juga: Nanda Arsyinta Sebut Hal Baik Dipermudah Setelah Menikah: Suamiku Pembawa Rezeki

Namun sayangnya, kata ustaz Khalid Basalamah kita masih jarang mengucapkan kalimat alhamdulillah dalam keseharian.

Ibnu Abid Dunya menyebutkan hadits dari ‘Abdullah bin Shalih, ia berkata bahwa telah menceritakan padanya Abu Zuhair Yahya bin ‘Athorid Al Qurosyiy, dari bapaknya, ia berkata bahwa Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda:

لا يرزق الله عبدا الشكر فيحرمه الزيادة

“Allah tidak mengaruniakan syukur pada hamba dan sulit sekali ia mendapatkan tambahan nikmat setelah itu. Karena Allah Ta’ala berfirman:

Baca Juga: 4 Kebiasaan Penghalang Rezeki yang Tak Terduga, Salah Satunya Enggan Berbagi Air

لَئِنْ شَكَرْتُمْ لَأَزِيدَنَّكُمْ

“Jika kalian mau bersyukur, maka Aku sungguh akan menambah nikmat bagi kalian.” (QS. Ibrahim: 7) (HR. Al Baihaqi dalam Syu’abul Iman, 4: 124)

Mulai saat ini mari rajin mengucapkan alhamdulilah atas karunia dan rezeki yang telah Allah SWT berikan.

Dengan rajin melafalkan kalimat alhamdulilah, Insya Allah rezeki kita akan kian bertambah.***

Editor: Elfrida Chania S


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x