Bayangan dari Tetangga Banyak Terlihat, Berikut 10 Fenomena Astronomi di Bulan Juli 2020

- 2 Juli 2020, 15:08 WIB
ILUSTRASI fenomena langit.&
ILUSTRASI fenomena langit.& /Pixabay/

4. Konjungsi Bulan dan Jupiter

Fenomena langit lain yang akan terjadi adalah konjungsi Bulan dan Jupiter. Fenomena ini terjadi pada 5-6 Juli 2020.

Waktu terbaik untuk mengamatinya adalah ketika fajar bahari/nautika yaitu sekira pukul 5.00 WIB dengan jarak pisah dua derajat. Saat itu, posisi Jupiter berada di sebelah utara atau kanan Bulan.

5. Konjungsi Bulan dan Saturnus

Lapan menyebut konjungsi Bulan dan Saturnus akan berlangsung pada tanggal 6-7 Juli 2020. Waktu terbaik untuk menikmati fenomena itu adalah ketika keduanya telah terbit di ufuk Barat yakni pada pukul 19.00 WIB dengan jarak pisah tiga derajat dan posisi Saturnus berada di Barat Daya atau kiri atas Bulan.

6. Konjungsi Bulan dan Mars

Pada 12 Juli 2020, Lapan menyebut akan terjadi konjungsi Bulan dan Mars. Puncak fenomena itu terjadi pada pukul 5.48 WIB dengan jarak pisah 1,25 derajat, yang mana posisi Mars berada di Barat atau bawah Bulan jika menghadap ke Barat Laut.

Baca Juga: Detik-detik Wanita Melahirkan Bayi Sambil Berdiri di Parkiran Rumah Sakit 

7. Konjungsi Venus-Aldebaran

Konjungsi Venus-Aldebaran akan berlangsung 12 Juli 2020. Fenomena itu diklaim dapat diamati ketika fajar nautika/bahari yakni sekitar pukul 5.00 WIB dengan jarak pisah 57,7 menit busur atau 0,96 derajat.

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: Lapan.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x