Resmi Dirilis! Ini Spesifikasi dan Harga Oppo A78 5G dengan Prosesor Mediatek Dimensity 700

22 Maret 2023, 06:54 WIB
Berikut spesifikasi dan harga Oppo A78 5G. /Oppo.com/

PATRIOT BEKASI - Oppo Indonesia baru-baru ini, memperkenalkan ponsel terbarunya Oppo A78 5G dibekali prosesor Mediatek Dimensity 700.

Ponsel asal China ini memiliki RAM 8GB yang dapat diekspansi RAM sampai 8GB melalui perangkat lunak.

Selain itu, Oppo A78 5G dibekali baterai dengan kapasitas 5000 mAh didukung dengan power adapter 33W dan kabel USB Type-C fast charging SUPERVOOC.

Diklaim Oppo dapat mengisi daya baterai dari nol persen sampai 50 persen hanya membutuhkan waktu 30 menit.

Sedangkan pengisian daya sampai 100 persen memakan waktu 67 menit. Tentu saja dengan kapasitas baterai cukup besar ponsel ini bisa kuat digunakan seharian.

Baca Juga: Keren, Spesifikasi ASUS Chromebook CR11 Series dengan Intel Alder Lake-N Sudah Memiliki Sertifikasi Militer

Berikut ini spesifikasi dari Oppo A78 5G sebagaimana tim PatriotBekasi-PikiranRakyat.com mengutip dari laman oppo.com

Soal bagian layar, ia memiliki ukuran layar 6.56-inch memiliki resolusi HD+ dengan jenis layar IPS LCD Display, memiliki refresh rate 90Hz, aspect ratio 20.15:9.

Selain itu Oppo A78 5G memiliki dimensi 163.8 x 75.1 x 7.99mm dan berat 188g.

Lebih lanjut, prosesor yang disematkan yakni Mediatek Dimensity 700 octa-core 2.2GHz dan GPU Mali-G57 MC2 GPU disematkan juga RAM 8GB dengan jenis LPDDR4X dengan ruang penyimpanan sebesar 128GB dengan teknologi UFS 2.2 dapat diperluas (microsd slot).

Kemudian memiliki dua kamera belakang kamera utama memiliki spesifikasi f/1.8, FOV 77,07°, lensa 5P, AF, motor fokus loop terbuka, dan kamera hitam putih 2MP, f/2.4; FOV 88,8°; lensa: 3P dan IR; fokus zoom.

Sedangkan Kamera depan memiliki spesifikasi 8MP, f/2.0; FOV 77°; lensa: 4P, FF.

Baca Juga: Qualcomm Luncurkan Snapdragon 7Plus Gen 2 Beri Upgrade Signifikan Pada CPU dan Kamera, Simak Selengkapnya

Oppo A78 5G menggunakan sistem operasi Android 12 dengan User Interface ColorOS versi 12.1

Ponsel ini memiliki fitur-fitur seperti sensor Fingerprint samping body,NFC, Mendukung Wi-Fi 5, Bluetooth v5.3, Earphone Jack 3.5mm, speaker stereo, sudah memiliki sertifikasi IPX4 tahan terhadap cipratan air.

Jika Anda berminat dengan ponsel ini memiliki dua varian warna yaitu Glowing Purple dan Glowing Black. Untuk soal harga Oppo A78 5G dibandrol dengan Rp 3,999 juta.

Bagaimana, Anda tertarik dengan spesifikasi dan fitur yang ditawarkan Oppo A78 5G?

***

Editor: M Hafni Ali

Tags

Terkini

Terpopuler