Serangan Siber Meningkat Selama Tahun 2020, Indonesia Jadi Salah Satu yang Tertinggi

- 8 Januari 2021, 20:11 WIB
Ilustrasi serangan siber yang mengincar data pribadi dan perusahaan.
Ilustrasi serangan siber yang mengincar data pribadi dan perusahaan. /PIXABAY

PR BEKASI - Tindakan kejahatan saat ini semakin canggih, tidak mengenal tempat dan waktu. Termasuk salah satunya dengan kejahatan pencurian data.

Seperti pencurian data pribadi, perusahaan maupun negara akibat serangan siber terus menjadi topik yang menarik untuk dibicarakan, terlebih dalam dunia yang semakin digital seperti sekarang, dengan budaya online bahkan semakin kental dengan masyarakat lantaran desakan situasi pandemi Covid-19.

Dalam berbagai kajian empiris, serangan siber pada 2020 meningkat tajam bersamaan dengan banyaknya aktivitas menggunakan internet dan prediksi mengatakan, pada 2021 ini juga bakal melonjak terutama di kawasan pusat perkembangan ekonomi dunia, Asia Pasifik.

Baca Juga: Massa Pendukung Datang ke Maulid, Ahli Bahasa: Undangan Habib Rizieq sebagai Bentuk Penghasutan 

Barbarengan dengan berkembangnya Internet of Things (IoT) untuk industri dan juga mulai diaplikasikannya jaringan berkecepatan tinggi Generasi 5 (5G), kawasan Asia Pasifik diprediksi bakal menjadi kawasan dengan pangsa pasar Industrial Internet of Things (IIoT) terbesar mulai 2020.

Meskipun perkembangannya terhambat sementara akibat pandemi Covid-19, kawasan ini sepertinya akan tetap menjadi hub (pintu keluar masuk) utama dunia dalam kancah manufaktur industri, menjadi fokus dunia untuk investasi, namun sekaligus incaran bagi pelaku kejahatan siber.

Sebagaimana di negara-negara di dunia, di Asia Tenggara, masyarakatnya yang terpaksa banyak tinggal di rumah karena pandemi, juga tidak menghentikan aktivitas mereka dan beralih ke digital.

Masyarakat di kawasan ini salah satu pengguna Internet paling aktif di dunia dan adopsi digital semakin menyebar ke daerah-daerah non-kota kala pandemi melanda.

Baca Juga: Blusukan Mensos Dinilai Manuver Politik, Ujang Komarudin: Risma Bisa Didorong Jadi Gubernur di 2022  

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x