Karyawan Microsoft Rela Tidur di Pusat Data Selama Lockdown Agar Bisa Tetap Bekerja

- 16 Juni 2021, 16:50 WIB
Karyawan microsoft memilih tidur di pusat data untuk menghindari lockdown.
Karyawan microsoft memilih tidur di pusat data untuk menghindari lockdown. / AFP/Gerard Julien

PR BEKASI - Selama pandemi Covid-19, rupanya para karyawan Microsoft memiliki beragam cara untuk menghindari lockdown.

Bahkan beberapa karyawan Microfsoft memilih tidur di pusat data selama puncak pandemi agar bisa tetap bekerja.

Dikutip Pikiranrkayat-Bekasi.com dari Wionnews, Rabu, 16 Juni 2021, hal itu diungkapkan langsung oleh karyawan eksekutif Microsoft.

Baca Juga: Selamat Tinggal! Microsoft Pensiunkan Internet Explorer Mulai 2022

"Saya mendengar cerita luar biasa tentang orang-orang yang benar-benar tidur di pusat data," kata Kristen Roby Dimlow, Eksekutif Sumber Daya Manusia Microsoft.

"Di negara-negara tertentu, ada penguncian besar-besaran, jadi kami meminta karyawan untuk tidur di pusat data," kata Kristen Roby Dimlow menambahkan.

Roby mengungkapkan, jika hal itu tidak lakukan mereka khawatir akan terjebak di di jalan ketika mencoba pulang.

Baca Juga: Kisah Cinta Bill Gates dan Melinda Bermula dari Microsoft, Harus Kandas Usai 27 Tahun Bersama

Sementara itu sejumlah perusahaan teknomogi memang memerintahkan karyawannya untuk bekerja dari rumah di tengah pandemi Covid-19 saat ini.

Halaman:

Editor: Puji Fauziah

Sumber: Wionews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x