OPPO, OnePlus, dan Realme Dirumorkan akan Adopsi Pemindai Sidik Jari Ultrasonik

- 8 April 2024, 20:44 WIB
Ilustrasi, pemindai sidik jari ultrasonik dikabarkan akan diadopsi ponsel OPPO, Realme, dan OnePlus.
Ilustrasi, pemindai sidik jari ultrasonik dikabarkan akan diadopsi ponsel OPPO, Realme, dan OnePlus. /*/mantrasukabumi.com/vivo.com

PATRIOT BEKASI - Selama beberapa tahun ini, fitur pemindai sidik jari dalam layar sudah banyak diadopsi oleh banyak smartphone. Baik itu pemindai ultrasonik ataupun optik, keduanya mempunyai tujuan otentikasi biometrik yang sama meski teknologinya berbeda.

Biasanya pemindai ultrasonik disematkan pada smartphone andalan premium, tetapi bocoran di Weibo menyebutkan bahwa pemindai sidik jari tersebut akan hadir di beberapa perangkat di masa depan.

Dikutip Patriot Bekasi dari GizmoChina, ada kemungkinan jenama seperti OPPO, OnePlus, dan Realme akan mengadopsi fitur pemindai sidik jari ultrasonik ini.

Lebih lanjut, dikatakan DCS bahwa OPPO, OnePlus, dan Realme saat ini sedang mengerjakan pemindai sidik jari dalam layar ultrasonik untuk perangkat mereka.

Baca Juga: Redmi Pad Pro akan Rebranding Jadi POCO, Cek Spesifikasi Singkatnya

Jika pengerjaan mereka ini berjalan lancar, maka teknologi ini akan menggantikan pemindai sidik jari optik pada perangkat andalan masa depan dari merek tersebut.

Namun, bocoran ini masih belum ada rincian detail atau tambahan apa pun mengenai hal tersebut.

Saat ini, seri Samsung Galaxy S23, iQOO 12 Pro, Meizu 21/21 Pro, dan lainnya menggunakan teknologi ini.

Sebelumnya dikabarkan seri Xiaomi 15 tahun ini dengan SoC Snapdragon 8 Gen 4 akan dibekali teknologi pemindai sidik jari ultrasonik satu titik dari Goodix, yang disebut-sebut masih dalam tahap pengujian.

Halaman:

Editor: M Hafni Ali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x