Cek Fakta: Mantan Gubernur Jabar Solihin GP Dikabarkan Meninggal Dunia, Pihak Keluarga Angkat Suara

- 2 Agustus 2021, 10:06 WIB
Mantan Gubernur Jabar Solihin Gautama Purwanegara atau Solihin GP./]
Mantan Gubernur Jabar Solihin Gautama Purwanegara atau Solihin GP./] /Karawangpost/Tangkap Layar Video

PR BEKASI – Beredar pesan berantai yang mencatut nama Letnan Jenderal TNI Solihin Gautama Purwanegara atau Solihin GP.

Dalam pesan beredar itu diklaim bahwa Gubernur Jawa Barat Solihin GP periode 1970-1975 itu meninggal dunia.

Namun setelah dilakukan penelusuran fakta yang dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Jabar Saber Hoaks, Senin, 2 Agustus 2021, klaim bahwa Solihin GP meninggal dunia adalah tidak benar atau hoaks.

Baca Juga: PPKM Level 4 di Jabar Diperpanjang, Ridwan Kamil Tegur Luhut dan Minta Hal Ini

Isi pesan berantai tersebut sebagai berikut:

“Innaa lillahi wa innaa ilaihi rooji'uun.

Allohumaghfirlahu warhamhu wa afihi wafu'anhu....

Turut berdukacita atas wafatnya bpk. Letjen (Purn) H. Solihin GP, mantan Gubernur Jawa Barat.

Semoga almarhum diterima amal ibadahnya, diampuni dosa-dosanya, dan ditempatkan di Jannah Nya Allah SWT, serta keluarga yang ditinggalkan diberi keikhlasan, kesabaran & ketabahan

Aamiin yaa robbal Aalamiin”

Baca Juga: Haramkan Tindakan Penyebar Hoaks, Wagub Jabar: Orang Lain Bisa Celaka

Faktanya, kabar meninggalnnya Solihin GP dibantah oleh pihak keluarga maupun kerabat terdekat dari mantas Guberner Jabar era Soerharto itu.

Putri Solihin GP, Yessi menyampaikan bahwa kondisi sang ayah dalam keadaan baik-baik saja.

“Saat ini dalam kondisi sehat,” kata Yessi, ketika dikonfirmasi pada Minggu, 1 Agustus 2021.

Sementara itu, salah seorang teman dekat Solihin GP, Supardioyono Sobirin mengatakan informasi meninggalnya Solihin GP adalah tidak benar.

Baca Juga: Jawa Barat Dihantui Potensi Banjir dan Longsor Parah Akibat Perubahan Iklim, Wagub Jabar: Kita Harus Bersyukur

Demikian juga dari informasi yang diterima dari Biro Adpim Pemrov Jabar, kabar wafatnya Solihin GP adalah tidak benar.

Ternyata kabar hoaks yang menyebutkan Solihin GP meninggal dunia adalah kabar hoaks yang berulang.

Sebelumnya, pada tahun 2017 ditemukan kabar palsu yang menyebut mantan Gubernur Jabar era Soeharto ini meninggal dunia.

Baca Juga: Pemkab Bekasi dan BPBD Jabar Gelar Vaksinasi Massal di Stadion Wibawamukti Hari Ini

Setelah ditelusuri ternyata kabar tersebut tidak benar.

Dengan demikian, klaim bahwa mantan Gubernur Jabar Solihin GP meninggal dunia adalah hoaks dan termasuk kategori fabricated content atau konten palsu.

Fabricated content adalah konten baru yang 100 persen salah dan didesain untuk menipu serta merugikan.***

Editor: Puji Fauziah

Sumber: JABAR SABER HOAKS


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x