Cek Fakta, Benarkah Pasien Ini Meninggal 15 Menit usai Vaksinasi?

- 22 Februari 2022, 06:28 WIB
Ilustrasi. Artikel ini menyajikan kabar video Twitter yang diklaim menampilkan pasien meninggal usai vaksinasi.
Ilustrasi. Artikel ini menyajikan kabar video Twitter yang diklaim menampilkan pasien meninggal usai vaksinasi. /Pixabay/Parentingupstream

PR BEKASI – Beredar kabar di Twitter yang mencatut vaksinasi Covid-19 pada seorang pasien.

Disebutkan dalam narasi di Twitter itu bahwa ada pasien yang meninggal 15 menit usai mendapat vaksinasi.

Terlihat unggahan di Twitter itu menyertakan sebuah video berdurasi cukup pendek yakni 55 detik.

Akun Twitter yang mengabarkan klaim tersebut adalah Mikhail Orlov, @mRNA_Death_Toll.

Baca Juga: Tragis Ikatan Cinta 21 Februari 2022, Reyna Selamat Berkat Preman?

Terlihat video itu diunggah pada 18 Januari 2022 lalu pada pukul 14.09 WIB.

“Meninggal di pusat vaksinasi, 15 menit setelah divaksin,” demikian narasi pada unggahan tersebut.

Video itu menampilkan sekelompok petugas medis yang memebrikan pertolongan pertama di sebuah pusat vaksinasi.

Benarkah kabar tersebut?

Halaman:

Editor: Akhmad Jauhari

Sumber: Turn Back Hoax


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x