Diejek Warganet karena Rumahnya Kayu, Pemuda Manado Ini Beri Respons yang Mengejutkan

19 Januari 2021, 06:28 WIB
Tiktokers asal manado yang viral karena menunjukkan rumahnya yang masih terbuat dari kayu. /Tangkapan layar TikTok @frendibawotong

PR BEKASI – Seorang pemuda asal Manado bernama Endi adalah salah satu TikToker yang sering membuat konten di akun TikTok dengan latar belakang rumahnya.

Meskipun rumahnya nampak terlihat sederhana dan hanya terbuat dari Kayu, Endi tidak malu untuk tetap membuat konten di tempat tinggalnya itu.

Walaupun Endi terlihat santai dengan kondisi rumahnya itu, tetapi ada salah satu warganet yang mengejek dan kemudian berkomentar atas kondisi dari rumah Endi tersebut.

Baca Juga: Ridwan Kamil Nilai Warga Kota Bekasi Paling Patuh Pakai Masker dan Jaga Jarak di Jabar

"Rumah kok kayu," kata salah satu warganet.

Menanggapi komentar tersebut, Endi yang saat ini memilik 606.000 lebih pengikut di TikTok itu justru tidak marah.

Malah ia merespons dengan kembali mengunggah sebuah video yang isinya mengajak warganet untuk melihat sudut-sudut rumahnya.

Baca Juga: Kerap Beraksi di Mustika Jaya, Polsek Bantar Gebang Ringkus Lima Pelaku Penjambretan

"Iya emang rumahku kayu, kamu mau aku liatin? Oke tunggu-tunggu," kata Endi yang memiliki akun TikTok bernama @frendibawotong, sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com pada Selasa, 19 Januari 2021.

Dengan ekspresi wajah dan senyuman yang terlihat bahagia, Endi menunjukkan sudut-sudut rumahnya mulai nampak dari bagian depan.

"Ini dia (sembari menunjuk bagian depan rumahnya) rumahku tercinta, walaupun rumahku nggak kaya istana kalian, aku tetep bangga kok punya rumah ini," tutur Endi.

Baca Juga: Rombongan Mobilnya Terjang Banjir Kalsel, Jokowi: Curah Hujan Tinggi Jadi Penyebab Sungai Meluap

Setelah menunjukkan bagian depan rumahnya, Endi memperlihatkan tripod atau penyangga kamera atau handphone yang ia miliki selama ini. Tripod itu menjadi saksi Endi dalam membuat konten di TikTok.

Bukan bentuk tripod yang biasanya ditunjukkan oleh para konten kreator, tetapi melainkan tripod yang dimiliki Endi itu adalah terbuat dari kayu.

"Nah ini tripod aku yang hanya terbuat dari bambu gitu, ya begitulah orang miskin," ujar Endi.

Baca Juga: Kasihan Lihat Risma saat Gempa Mamuju, Roy Suryo: Dia Sudah Bingung Cari Angle yang Tepat Buat Foto

Selanjutnya, Endi masih terlihat semangat dengan senyumnya yang lebar.

Ia menunjukkan bagian rumahnya yang kayunya sudah terlihat rapuh dan selayaknya untuk diganti dengan yang baru.

"Dan udah ada kayu yang mulai rapuh guys. Nah ini dia kayunya udah mulai rapuh guys udah patah-patah. Sebenarnya mau ganti sih kayunya tapi nggak punya uang," tuturnya.

Baca Juga: Indonesia Dilanda Banyak Bencana, Hersubeno Arief: Aksi Risma Seharusnya Jarang Terlihat di Jakarta

Lebih lanjut, Endi menjelaskan bahwa ayahnya adalah seorang buruh bangunan dan ibunya adalah ibu rumah tangga. Endi juga merupakan anak semata wayang kedua orang tuanya.

Meskipun begitu, Endi mengaku bangga karena masih memiliki keluarga dan rumah untuk dijadik tempat tinggalnya saat ini.

Video dari Endi ini sudah dilihat lebih dari 20 juta pasang mata pengguna aplikasi TikTok.***

Editor: Ikbal Tawakal

Sumber: TikTok

Tags

Terkini

Terpopuler