Deddy Corbuzier Tak Mau Berurusan dengan Aldi Taher: Kalau Dia Orang Paling Suci Sedunia, Saya Bukan Temannya

30 Mei 2021, 07:40 WIB
Deddy Corbuzier tak mau berurusan lagi dengan Aldi Taher, karena dia selalu membawa-bawa soal agama saat memperbincangkan sesuatu. /Kolase foto Instagram.com/@alditaher.official/@mastercorbuzier/

PR BEKASI - Presenter sekaligus YouTuber Deddy Corbuzier mengatakan bahwa dirinya lebih memilih Lutfi Agizal dibandingkan Aldi Taher.

Padahal, Deddy Corbuzier juga pernah mengatakan bahwa dirinya tidak menyukai Lutfi Agizal karena beberapa tindakannya sering kali menyinggung artis lain.

Hal itu disampaikan Deddy Corbuzier saat bermain "Jamet (Jawaban Mepet)" bersama pedangdut Ayu Ting Ting.

Baca Juga: Ragukan Kompetensi Abdee Slank sebagai Komisaris Telkom, Arief Munandar: Ini Hadiah Usai Dukung Jokowi

Deddy Corbuzier bahkan mengatakan bahwa dirinya cukup sekali bertemu dengan Aldi Taher, dan tidak mau berurusan lagi dengannya.

"Sudah ketemu (dengan Aldi Taher) dan cukup sekali," kata Deddy Corbuzier, yang dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari tayangan kanal YouTube Bisa You, Minggu, 30 Mei 2021.

Lebih lanjut, Deddy Corbuzier menjelaskan bahwa dia lebih memilih Lutfi Agizal, karena setidaknya Lutfi Agizal tidak pernah bawa-bawa soal agama saat berbicara.

"Karena Lutfi tidak bawa-bawa agama. Berat kan, mau ngelucu susah," kata Deddy Corbuzier.

Baca Juga: Abdee Slank Jadi Komisaris PT Telkom, Said Didu: Kepercayaan Anjlok, Mungkin Ini Cara Matikan BUMN

Deddy Corbuzier lantas menceritakan pertemuannya dengan Aldi Taher di podcast "Close The Door", yang lagi-lagi ucapannya kerap menghina Dinar Candy.

"Waktu itu gue ajak dia sama Dinar Candy. Gue berpikir bahwa Aldi seperti itu adalah karakter, maksudnya ya dibuat-buat gitu," kata Deddy Corbuzier.

"Tapi ternyata setelah gue pertemukan dengan Dinar Candy, tetap omongan dia menghina Dinar," sambungnya.

Baca Juga: Ridwan Kamil Kedepankan Politik 'Tahu Diri' Soal Pilpres 2024: Saya Ini Belum Berpartai

Deddy Corbuzier juga menceritakan bahwa saat datang ke podcast-nya, Aldi Taher sudah seperti orang gila, karena sibuk buat vlog sendiri.

"Dia datang udah kayak orang gila aja, di depan udah ngevlog-ngevlog sendiri dan sebagainya. Jadi gue gak nanggepin juga. Tapi itu bukan masalah," kata Deddy Corbuzier.

Meski demikian, Deddy Corbuzier menilai tingkah Aldi Taher itu bukan masalah baginya, tapi yang jadi masalah adalah ketika Aldi Taher selalu membawa-bawa soal agama saat berbicara tentang apa pun.

Baca Juga: Dadang Supriatna Optimis Air Sungai Citarum Bisa Diminum Warga Bandung Dalam Beberapa Tahun ke Depan

"Masalahnya adalah ketika sesuatu dibawanya ke ranah agama, gue mendingan mundur. Karena apa pun salah nanti," ujar Deddy Corbuzier.

Saking tak ingin berurusan lagi dengan Aldi Taher, Deddy Corbuzier mengatakan bahwa dirinya sudah memblokir Aldi Taher dari akun Instagram miliknya.

"Sudah gue blok, karena ngapain gue harus berhadapan dengan hal seperti itu. Jadi cukup, gue sudah tidak mau berhadapan lagi, menanggapi lagi. Karena segala sesuatu dibawanya ke ranah agama, maksiat lah, itulah, apalah," kata Deddy Corbuzier.

Baca Juga: Miris! Koruptor Dibina, Pegawai KPK Disingkirkan, Bambang Widjojanto: Ini Paham Salah yang Dipaksakan

Terakhir, Deddy Corbuzier mengatakan, jika Aldi Taher merasa orang paling suci di dunia, tentu dia bukan temannya.

"Ya kalau dia (Aldi Taher) memang orang paling suci sedunia, saya bukan temannya, gitu," ujar Deddy Corbuzier.***

Editor: Rika Fitrisa

Sumber: YouTube Qiss You TV

Tags

Terkini

Terpopuler