Baim Wong Banjir Kritikan usai Marahi Kakek Suhud, Paula Verhoeven: Orang Berhak Menghakimi, Tapi…

13 Oktober 2021, 09:18 WIB
Baim Wong banjir kritikan usai marahi kakek Suhud, Paula Verhoeven beri respons begini /Instagram/@paula_verhoeven

 

 

PR BEKASI – Paula Verhoeven angkat bicara setelah suaminya, Baim Wong dikritik dan dikecam banyak orang gara-gara memarahi seorang kakek bernama kakek Suhud.

Ia yang baru saja melahirkan anak kedua itu terlihat tegar untuk mengungkapkan isi hatinya saat ini.

Diketahui, video yang diunggah Baim Wong di kanal YouTube-nya menjadi viral setelah bapak dari dua anak itu kedapatan memarahi seorang kakek.

Kakek itu dikabarkan telah mengikuti Baim Wong sampai ke rumah orang tuanya selepas ia mengantarkan Paula Verhoeven yang melahirkan anak kedua.

Baca Juga: Baim Wong Akhirnya Minta Maaf ke Kakek Suhud: Maaf ya...Saya Salah, Harusnya Saya Lebih Sopan

Nampak risih dan tidak suka karena diikuti orang tak dikenal, Baim Wong pun menegur kakek yang meminta bantuan kepada dirinya itu.

Ia kemudian bertanya alasan kakek tersebut membuntutinya sampai ke rumah orang tuanya.

Kakek Suhud lantas mengatakan dengan nada lirih bahwa ia ingin menawarkan barang dagangannya dengan harapan dapat dibeli oleh Baim Wong.

Akan tetapi, Baim Wong justru merespons keras dan mengira kalau kakek Suhud itu hanya sekadar meminta uang saja.

Baca Juga: Taqy Malik Tanggapi Soal Sikap Baim Wong pada Seorang Kakek: Gua Udah Lihat Videonya, Jujur Hati Gua Sakit...

Sehingga, seolah memanas-manasi kakek Suhud, Baim Wong justru membagikan uang kepada driver ojek online yang berada di sekitar tempatnya berdiri.

Melihat Baim Wong membagikan uang secara cuma-cuma ke driver ojek online, kakek Suhud terlihat berdiam diri dan hanya duduk di sepeda motornya saat Baim Wong terus memarahinya.

Alhasil video vlog Baim Wong itu viral di media sosial hingga kritikan dan kecaman pun silih berganti berdatangan menerpa keluarga Bapau.

Menanggapi kabar yang sedang ramai diperbincangkan mengenai suaminya, Paula Verhoeven yang semula diam akhirnya angkat bicara.

Baca Juga: POPULER HARI INI: Suhud Arief Sakit Hati terhadap Baim Wong hingga Belasan Ormas Lakukan Demonstrasi di Bekasi

Dikatakan oleh Paula Verhoeven, semua orang berhak berbicara mengenai hal ini, tetapi tidak perlu menghakimi.

Orang berhak berpendapat, orang berhak menghakimi, tapi yang tahu diri kita itu kita sendiri. Ga perlu juga Justification dari orang lain,” ujarnya, dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari unggahan di akun Instagram-nya pada Rabu, 13 Oktober 2021.

Unggahan Paula Verhoeven Instagram/@paula_verhoeven

Yang terkadang kita lupa itu untuk belajar jadi pemaaf, berhenti menjadi pembenci, berhenti menyalahkan orang, dan belajar memperbaiki diri. Karena kita terlalu fokus sama kehidupan orang lain,” sambungnya.

Dengan kejadian ini, Paula Verhoeven mengatakan bahwa semoga ia dan Baim Wong bisa belajar untuk menjadi pribadi yang lebih baik lagi.

Kita tidak bisa mengontrol orang lain, tapi kita bisa mengontrol reaksi kita terhadap mereka,” ucapnya.***

Editor: Rinrin Rindawati

Sumber: Instagram @paula_verhoeven

Tags

Terkini

Terpopuler