One Piece 1054, Bukan Gecko Moria, Ternyata Komandan ke-10 Yonkou Kurohige adalah Mantan Admiral Angkatan Laut

5 Juli 2022, 21:00 WIB
One Piece 1054 mengenai bukan Gecko Moria, ternyata Komandan ke-10 Bajak Laut Kurohige adalah mantan admiral Aokiji. /Youtube Anime Haki

PR BEKASI – Belakangan ini beredar teori One Piece 1054 yang menyebutkan bahwa Gecko Moria akan menjadi komandan ke-10 Bajak Laut Kurohige. 

Namun dari fakta yang ada hingga One Piece 1054, bukan Gecko Moria yang akan menjadi komandan ke-10 Bajak Laut Kurohige. 

Melainkan mantan admiral angkatan laut yang bernama Kuzan atau Aokiji yang akan menjadi komandan ke-10 Bajak Laut Kurohige pada One Piece 1054. 

Berikut pembahasan One Piece 1054 mengenai bukan Gecko Moria, ternyata Komandan ke-10 Bajak Laut Kurohige  adalah mantan admiral Aokiji. 

Baca Juga: One Piece 1054: Tujuan Aokiji Dekati Kurohige, Ingin Habisi Shanks

Diketahui bahwa benar adanya Gecko Moria sempat ditawarkan bergabung oleh Kurohige pada One Piece 925. 

Sedang jauh sebelum itu, tepatnya pada One 737 saat itu penyiar Colosseum mengatakan bahwa Kurohige didukung oleh 10 komandan atau 10 kapten titanic.

Salah satunya Jesus Burgess yang sedang bertarung di Colosseum untuk memperebutkan buah iblis Mera Mera no Mi.

Fakta tersebut langsung mematahkan bahwa Gecko Moria adalah Komandan ke-10 Bajak Laut Kurohige.

Baca Juga: One Piece: Diantara Carrot dan Yamato, Siapa Kandidat Selanjutnya yang Bergabung dengan Topi Jerami?

Lalu belum dikonfirmasi juga oleh Oda apakah Gecko Moria menerima tawaran Kurohige atau tidak. 

Lantas jika bukan Gecko Moria, siapakah sosok yang pas menjadi Komandan ke-10 Bajak Laut Kurohige?

Jawaban yang memungkinkan adalah mantan admiral Kuzan atau Aokiji. 

Hal ini didasari petunjuk yang telah diberikan Oda pada chapter-chapter terdahulu.

Baca Juga: One Piece: Fakta Yami Yami no Mi Milik Blackbeard, Buah Iblis Tipe Logia Paling Berbahaya

Mulai dari One Piece 720, saat itu Jesus Burgess berbincang dengan Kurohige melalui den den mushi.

Dari percakapan tersebut ada informasi penting mengenai Aokiji. 

Jesus Burgess mengatakan bahwa dirinya tidak bisa mempercayai Aokiji.

Konteks ini merujuk kepada bergabungnya Aokiji Bajak Laut Kurohige.

Baca Juga: Bajak Laut Jellyfish Muncul di One Piece RED, Lawan atau Kawan Luffy?

Jesus Burgess curiga bahwa ada masksud tersembunyi bergabungnya Aokiji ke Bajak Laut Kurohige.

Lalu pada One Piece 737 disebutkan Kurohige telah memiliki 10 komandan. 

Artinya besar kemungkinan Komandan ke-10 Bajak Laut Kurohige ditempati oleh Aokiji.

Secara kekuatan Aokiji sangat mengerikan dan layak menjabat Komandan ke-10 Bajak Laut Kurohige.

Baca Juga: One Piece 1054: Shanks Akhirnya Bertemu dengan Luffy, Kebenaran Lembah Dewa Terungkap

Selanjutnya pada One Piece 793, Gorosei mengatakan Aokiji bergabung dengan Bajak Laut Kurohige.

Momen ini mengingat kepada apa yang dilakukan X-Drake di Bajak Laut Kaido.

Kaido percaya dengan X-Drake dan menjadikannya sebagai salah satu Tobi Roppo.

Lalu apakah nasib Aokiji apakah akan sama seperti X-Drake, dimana identitas aslinya sebagai mata-mata terbongkar. 

Baca Juga: Terkenal Sebagai Pembohong, Berikut 4 Nama Alias dari Usopp One Piece

Selain Aokiji ada kemungkinan lain bahwa Komandan ke-10 Bajak Laut Kurohige adalah karakter baru. 

Dua kemungkinan ini sangat mungkin terjadi yakni Komandan ke-10 Bajak Laut Kurohige adalah Aokiji atau karakter baru yang belum pernah diperlihatkan oleh Oda. 

Demikian pembahasan One Piece 1054 mengenai bukan Gecko Moria, ternyata Komandan ke-10 Bajak Laut Kurohige  adalah mantan admiral Aokiji. 

Disclaimer: Pembahasan One Piece 1054 ini bersifat teori yang bisa saja benar atau salah. Artikel Ini dibuat untuk kepentingan hiburan.***

Editor: Rulfhi Alimudin

Sumber: YouTube Anime Haki

Tags

Terkini

Terpopuler