Jindan Cicit Mbah Priok Mengaku Dijuluki Sebagai 'Si Iblis' di Masa Lalu, Tuai Komentar Pedas dari Warganet

30 Agustus 2022, 12:30 WIB
Habib Jindan mengaku cicit mba Priok di podcast Denise Charista. /Youtube/Denise Charista

PR BEKASI - Habib Jindan yang mengaku keturunan cicit mbah Priok kembali menuai sorotan dari warganet.

Pasalnya, Jindan cicit mbah Priok menyebutkan bahwa dirinya dijuluki dengan nama 'Si Iblis' pada masa lalu.

Julukan Si Iblis yang disematkan oleh Jindan ini diungkapnya dalam podcast Denise Chariesta baru-baru ini.

"Gua dikasih julukan dulu Si Iblis" ujar Habib Jindan dikutip Pikiranrakyat-bekasi.com dari podcast Denise Chariesta.

Baca Juga: Viral Seorang Pria Mengaku Cicit Mbah Priok, Simak Sejarah Habib Hassan Bin Muhammad Al-Haddad

Diketahui julukan ini diberikan kepada Jindan sewaktu dirinya bekerja sebagai penjaga bar.

Di mana saat itu, Jindan menerima tawaran kerja tersebut dari temannya.

Kemudian cicit mbah Priok ini membeberkan alasan mengapa ia dijuluki sebagai Si Iblis.

"Soalnya gua kalo udah khilaf gatau dah, orang lain yang nilai ya," ujarnya.

"Ada yang rese-rese sikat, ada yang rese-rese sikat," katanya.

Baca Juga: Sakitnya Malah Makin Parah, Seorang Selebgram Buat Pengakuan Usai Berobat ke Padepokan Gus Samsudin

Karena tindakan yang dilakukan, nama Jindan ini kemudian naik dan dikenal di mana-mana.

Ucapan Jindan soal julukannnya ini sontak mengundang perhatian warganet.

Tidak sedikit warganet yang tidak percaya mengenai cerita masa lalu Jindan ini.

"Salut banget sama Denis, bisa kuat satu jam lebih dengerin orang nge halu," ujar @masawenk.

Baca Juga: Melakukan Tapa Pendem, Gus Udin Siap Adu Kesaktian dengan Limbad

"Kali ini lumayan ada yang bisa diambil positifnya dari cerita si Jindan wkwk," kata @bariansyahArofiandu.

"Cukup menarik cerita Habib Jindan," kata @BagasEdi.

"Hati-hatilah dalam bercerita," ujar @Alvaro_26.

"Pelajaran mengarangnya jago banget sumpah," kata @GilLrhm.***

Editor: Nicolaus Ade Prasetyo

Sumber: YouTube Denise Chariesta

Tags

Terkini

Terpopuler