Petunjuk One Piece 1085: Oda Ungkap Klan D Ternyata Budak Celestial Dragon di Abad Kekosongan

20 Mei 2023, 20:29 WIB
Berikut petunjuk One Piece 1085 mengenai Oda mengungkap arti klan D yang ternyata adalah budak. /Youtube Bengkel Anime/

PATRIOT BEKASI - Terdapat petunjuk baru di spoiler One Piece 1085 mengenai identitas asli klan D alias kehendak D yang ternyata seorang budak di Abad Kekosongan.

Seperti yang diketahui bahwa klan D di One Piece banyak yang tidak memiliki hubungan darah, seperti keluarga Monkey, Kurohige, Rocks D. Xebec, Trafalgar Law hingga Jaguar D. Saul.

Oleh karena itu pada petunjuk One Piece 1083, diyakini klan D di Abad Kekosongan mewakili sekelompok orang untuk melawan Celestial Dragon dari status mereka sebagi budak.

Berikut ulasan petunjuk spoiler One Piece 1085 alasan mengapa klan D adalah budak sebagaimana yang dilansir dari CBR.

Ada kemungkinan mangaka Eiichiro Oda menggunakan D sebagai nama tengah seseorag memiliki arti Dorei dalam bahasa Jepang.

Dorei jika diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia artinya adalah budak.

Baca Juga: Preview Nottingham Forest vs Arsenal di Pekan 37 Liga Inggris: Line Up, H2H dan Link Streaming

Nah hal inilah yang menjadi pengingat penyandang D dari nenek moyang mereka bahwa mereka harus berjuang tanpa henti demi kebebasan.

Mereka berjuang untuk kebebasan agar tidak menjadi budak Celestial Dragon alias Naga Langit lagi.

Itulah mengapa saat Abad Kekosongan budak memberontak melawan Pemerintah Dunia dan menjadi musuh alami para Dewa.

Namun sayang mereka belum memenangkan pertarungan itu hingga klan D sampai saat ini masih berjuang untuk kebebasan bahkan 800 tahun kemudian.

Baca Juga: Jelang One Piece 1085: Oda Ungkap 7 Buah Iblis Terkuat Milik Anggota Pasukan Revolusioner

Selain itu, hal ini juga yang menjadi alasan mengapa Pemerintah Dunia sangat mewaspadai mereka yang memilik nama D hingga One Piece 1085 ini.

Pemerintah Dunia tahu bahwa mereka yang memiliki nama D seperti Luffy memiliki kemampuan untuk membawa kebebasan dunia.

Dan kebebasan itulah yang menjadi musuh alami Pemerintah Dunia dan Celestial Dragon.

Jadi rezim tersebut sebisa mungkin menutupi dan menghapus nama mereka dalam sejarah seperti yang dilakukan Gorosei yang menghilangkan nama Nika.

Nah hal di atas yang menjadi alasan mengapa klan D dahulu adalah budak di Abad Kekosongan dalam petunjuk spoiler One Piece 1085.

Editor: Ahmad Zaki Kusnaedi

Tags

Terkini

Terpopuler