Pilih Jalan Berbeda dengan Orang Tua, Dian Sastrowardoyo: Di Umur 17, Gue Tertarik Banget Filsafat

- 4 Mei 2021, 12:52 WIB
Dian Sastrowardoyo menceritakan pengalaman hidupnya yang memilih memeluk Islam dan berbeda dengan kedua orang tuanya.
Dian Sastrowardoyo menceritakan pengalaman hidupnya yang memilih memeluk Islam dan berbeda dengan kedua orang tuanya. /Instagram @therealdisastr

PR BEKASI – Dian Sastrowardoyo, pemeran Cinta dalam AADC mengungkap alasan dirinya lebih memilih jalan berbeda dengan orang tua terkait spiritual agama saat berbincang dengan Daniel Mananta.

Dian Sastrowardoyo yang memiliki ayah seorang Buddha dan ibu penganut Katolik yang taat, justru memutuskan menjadi seorang Muslim.

"Gue mempelajari banyak agama, soalnya gue dibesarkan secara Katolik sama nyokap dan taat banget, kelompok doanya kuat banget. Terus bokap Buddha," ucap wanita yang juga seorang sutradara.

Baca Juga: Disebut Tak Lolos Tes Wawasan Kebangsaan, Novel Baswedan: Upaya Singkirkan Orang-orang Berintegritas dari KPK

"Gue di umur 17 sempat ingin cari (agama) bersamaan dengan gue tertarik banget sama filsafat," sambungnya, dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari channel YouTube Daniel Mananta, Selasa, 4 Mei 2021.

Awalnya ia mengungkap keluarganya selalu menerapkan toleransi satu sama lain meski berbeda agama.

Dian Sastrowardoyo pun merasa kagum dan ingin meniru jejak ayahnya yang berusaha mencari kepercayaan sampai akhirnya memilih Buddha.

"Gue merasa ingin punya kebebasan aja untuk benar-benar nyari. Bokap sempat nyari dan dia nemuin di Buddha, mungkin enggak sih gue kayak gitu atau gue punya cara gue sendiri?," katanya kepada Daniel Mananta.

Baca Juga: Video Viral! Mobil Dinas Tutupi Jalan Kereta Api di Solo, Warganet: Jabatan Turun Jadi Naik Ontel

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: Youtube Daniel Mananta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x