Tips Sukses bagi Kaum Rebahan dari Maudy Ayunda: Rasa Malas Itu Bukan Karakter Tapi 'Sinyal'

- 20 Agustus 2021, 08:58 WIB
Artis Maudy Ayunda memberikan motivasi belajar kepada pelajar Indonesia dan ungkap rasa malas merupakan sinyal bukan sebuah karakter.
Artis Maudy Ayunda memberikan motivasi belajar kepada pelajar Indonesia dan ungkap rasa malas merupakan sinyal bukan sebuah karakter. /Instagram.com/ @maudyayunda

PR BEKASI - Artis multitalenta, Maudy Ayunda memberikan motivasi bagi kaum rebahan yang ingin meraih sukses, khususnya kepada para pelajar.

Maudy Ayunda berbagi pandangannya tentang rasa malas yang muncul dan cara memotivasi diri untuk mencintai belajar.

Menjadi selebritis yang membanggakan di dunia pendidikan, tentu membuat Maudy Ayunda dianggap sebagai contoh sukses dan motivasi besar bagi generasi muda.

Baca Juga: Diminta Menghafal Daftar Kecamatan di Jakarta Saat SD, Mama Maudy Ayunda Kecewa: Anak-anak Saya Tidak Nyaman 

Lulus S2 di dua Universitas bergengsi luar negeri tidak membuat Maudy Ayunda menjadi sosok yang selalu belajar, Maudy Ayunda mengaku juga sempat merasa bosan dan malas.

"Buat teman-teman, jangan salah, aku pun bukan orang yang nggak bisa merasa malas tapi aku menggunakan rasa malas itu jadi indikasi bahwa ini sesuatu yang aku suka dan aku gemari," ujar Maudy Ayunda, sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari kanal Youtube Maudy Ayunda pada Jumat, 20 Agustus 2021.

Bagi Maudy Ayunda, rasa malas merupakan sinyal bagi dirinya untuk bangkit karena hal itu bukanlah sesuatu yang hatinya ingin lakukan.

Solusi dari hal tersebut, Maudy Ayunda menyarankan untuk mencari motivasi karena rasa malas timbul setelah kehilangan motivasi.

Baca Juga: Pulang dari Amerika, Maudy Ayunda Ingin Ubah Indonesia: Aku Pulang Berbekal Pengalaman 

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: YouTube Maudy Ayunda


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x