Syarat Peserta dan Ketentuan Audisi MasterChef Indonesia Season 9, Daftar Secara Online

- 11 September 2021, 15:00 WIB
Syarat peserta dan ketentuan daftar online MasterChef Indonesia Season 9, berikut rinciannya.
Syarat peserta dan ketentuan daftar online MasterChef Indonesia Season 9, berikut rinciannya. /Instagram/@masterchefina

PR BEKASI – Bagi Warga Negara Indonesia (WNI) yang hobi memasak, kini bisa mendaftarkan diri untuk menjadi peserta di MasterChef Indonesia Season 9.

Audisi online MasterChef Indonesia Season 9 saat ini masih dibuka dengan batas waktu sampai 23 September 2021.

Sebelum mendaftarkan diri di audisi online MasterChef Indonesia Season 9, tentu calon peserta harus mengikuti syarat dan ketentuan yang berlaku.

Baca Juga: Audisi Online MasterChef Indonesia Season 9 Sudah Dibuka, Simak Cara Daftar dan Proses Lengkapnya

Dilansir Pikiranrakyat-Bekasi.com dari laman resmi RCTI plus, berikut syarat dan ketentuan audisi online MasterChef Indonesia Season 9:

Persyaratan Peserta

1. Pria atau Wanita berusia 17 - 60 tahun

2. Warga Negara Indonesia dan memiliki kartu identitas diri yang masih berlaku (KTP/SIM/KK) untuk verifikasi

Baca Juga: Jadwal TV RCTI Hari Ini Sabtu, 11 September 2021: Tidak Ada MasterChef Hari Ini, Ikatan Cinta Makin Seru

3. Warga Negara Indonesia yang sudah mendapat vaksin Covid-19 (minimal dosis I)

4. Memiliki hobi atau kecintaan terhadap memasak

5. Video tidak boleh mengandung SARA, pornografi, kekerasan verbal dan fisik juga tidak menyebarkan ujaran kebencian dan harus orisinil (bukan karya milik orang lain)

Baca Juga: Lord Adi MasterChef Positif Covid-19, Chef Arnold: Get Well Soon

6. Beri judul semenarik mungkin ditambah hashtag #onlineauditionmci9

7. Video yang diunggah berdurasi maksimal 5 menit (maksimum ukuran 500 MB/video)

Selain itu, ada ketentuan lain yang juga harus diperhatikan bagi calon peserta MasterChef Indonesia Season 9. Berikut ketentuan lainnya:

1. Terbuka bagi siapapun, kecuali karyawan aktif MNC Group dan yang berhubungan dengan tim MasterChef Indonesia.

Baca Juga: Lord Adi Pulang dari MasterChef Indonesia S8 Gegara Dessert, Sengaja Beri ‘Tahta’ pada Nadya dan Jesseyln?
 
2. Audisi ini menggunakan ketentuan yang diatur dalam perundang-undangan yang berlaku di Indonesia.
 
3. Setiap video yang diunggah sepenuhnya menjadi hak milik eksklusif RCTI+ dan tim MasterChef Indonesia yang memiliki hak untuk menggunakannya.

Tentu sesuai dengan kepentingan apapun, baik promosi ataupun komersial termasuk kepentingan program lain di bawah naungan MNC Group.

Baca Juga: Chef Arnold Bantah Prank Kontestan MasterChef, Warganet: Admin YouTube Pasti Gemetar Nih
 
4. Peserta membebaskan RCTI+ dan tim MasterChef Indonesia dari segala tuntutan pihak manapun dan konsekuensi hukum apapun berkaitan dengan video yang dikirimkan atau diunggah oleh peserta audisi.
 
5. RCTI+ dan tim MasterChef Indonesia berhak mendiskualifikasi video, peserta dan atau calon peserta MasterChef Indonesia yang tidak sesuai syarat dan ketentuan yang berlaku.

Seperti halnya menggunakan konten selain yang telah ditentukan RCTI+ dan tim MasterChef Indonesia, video tidak orisinil atau melanggar peraturan dan perundang-undangan yang berlaku.

Baca Juga: Heboh Penampakan Misterius di MasterChef, Chef Arnold Ungkap Pengakuan Tim Editing yang Bikin Merinding
 
6. Ketentuan keputusan RCTI+ dan tim MasterChef Indonesia mutlak dan tidak bisa diganggu gugat.
 
7. RCTI+ dan tim MasterChef Indonesia berhak mengganti Syarat dan Ketentuan sewaktu-waktu dengan atau tanpa pemberitahuan terlebih dahulu.

Itulah syarat dan ketentuan lain di audisi online MasterChef Indonesia Season 9.***

Editor: Elfrida Chania S


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah