Petunjuk Tersembunyi Jurus Baru Luffy Kalahkan Kaido di Cover One Piece 1028, Jadi Dewa Matahari Nika

- 13 Oktober 2021, 17:53 WIB
petunjuk tersembunyi Luffy kalahkan Kaido di cover One Piece 1028.
petunjuk tersembunyi Luffy kalahkan Kaido di cover One Piece 1028. /Manga Plus

PR BEKASI - Cover One Piece 1028 yang dirilis pada Minggu, 10 Oktober 2021 lalu di Manga Plus ternyata menyimpan petunjuk Luffy kalahkan Kaido.

Eiichiro Oda seperti diketahui sering kali menyisipkan petunjuk tersembunyi mengenai apa yang akan terjadi pada chapter sebelumnya.

Di One Piece 1028, Oda juga diprediksi telah memberikan petunjuk soal rahasia Luffy mengalahkan Kaido di masa depan.

Baca Juga: Misteri One Piece 1029: Jadi Bos Terakhir, Monkey D Dragon Siap Bantu Luffy Kalahkan Shanks dan Kurohige

Cover One Piece 1028 ini berupa gambar Usopp dan Nami yang sedang bermain video games.

Dalam video games itu, kru Straw Hat Pirate (SHP) lainnya menjadi karakter-karakter gamenya.

Video games yang dirujuk Oda adalah Super Smash Bros, serial game bertarung yang populer di Jepang.

Baca Juga: Bocoran Manga One Piece 1029: Wajah Asli King Diperlihatkan, Yamato Buat Orochi Mati Ketiga Kalinya

Di antara para kru SHP, Nico Robin menjadi karakter devil menyerupai wujud barunya saat mengalahkan Black Maria.

Dengan pertanda ini, Oda juga diprediksi sudah memberikan petunjuk kekuatan baru Luffy untuk mengalahkan Kaido.

Dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari One Piece Fan Page, Luffy digambarkan menjadi karakter Ken di Street Fighter.

Karakter Ken di Street Fighter diketahui memiliki jurus yang membuat tinjunya diselimuti oleh api.

Baca Juga: Spoiler Manga One Piece Chapter 1029, Armada Besar Luffy Akhirnya Datang ke Wano Kuni

Tidak hanya itu, Luffy tampak sedang mengeluarkan jurus Shoryuken milik Ken di Street Fighter.

Gambar Luffy yang sedang Shoryuken ini diprediksi adalah jurus baru Luffy yang akan dimunculkan untuk mengalahkan Kaido.

Luffy diketahui pernah mengeluarkan jurus yang tinjunya diselimuti oleh api.

Dalam mode Gear 2, jurus Luffy ini diketahui namanya adalah 'Red Hawk'.

Baca Juga: Spoiler Manga One Piece 1029: 3 Homies Spesial Big Mom Berhasil Diatasi, Kid dan Law Raih Kemenangan

Sementara dalam mode Gear 3, jurus Luffy yang diselimuti api diketahui bernama 'Red Roc'.

Nantinya, Luffy diprediksi akan mengeluarkan jurus yang diselimuti api dalam mode Gear 4 seperti pada gambar Cover One Piece 1028.

Jurus baru Luffy yang diselimuti api dalam mode Gear 4 ini juga diprediksi akan dilapisi oleh Conqueror Haki.

Luffy akan mengalahkan Kaido dengan jurus yang diselimuti oleh api ini tampak sangat masuk akal.

Baca Juga: One Piece Chapter 1029 Beri Kejutan: Tak Bisa Bunuh Kurohige Sendirian, Aokiji Beraliansi dengan Luffy

Pasalnya, Ace sempat ingin menjatuhkan Kaido sebelumnya dan tidak kesampaian lantaran Kaido sedang berlayar pergi.

Luffy akan mewarisi semangat Ace sekaligus menggantikan posisi Ace menumbangkan Kaido.

Terakhir, Who's Who dan kakek Hyogoro sempat menyinggung Dewa Matahari Nika di chapter sebelumnya.

Wujud baru Luffy yang diselimuti api ini nantinya akan menjelma Dewa Matahari Nika yang membawa harapan bagi rakyat Wano Kuni.***

Editor: Puji Fauziah

Sumber: One Piece Fan Page


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x