7 Fakta Sam Kim, Solois Korea yang Duet Bareng Raisa di Lagu Someday: Pengisi Soundtrack Drama Korea Populer

- 11 November 2021, 17:16 WIB
7 fakta menarik Sam Kim, solois Korea Selatan yang berkolaborasi dengan Raisa di lagu Someday, pernah jadi pengisi soundtrack drama Goblin dan Nevetheless.
7 fakta menarik Sam Kim, solois Korea Selatan yang berkolaborasi dengan Raisa di lagu Someday, pernah jadi pengisi soundtrack drama Goblin dan Nevetheless. /Instagram/@leegitissam

PR BEKASI - Simak 7 fakta menarik mengenai Sam Kim, solois asal Korea Selatan yang akan berkolaborasi dengan Raisa.

Seperti yang diketahui, Raisa kerap berkolaborasi dengan musisi ternama, tak terkecuali Sam Kim.

Sam Kim dan Raisa dikabarkan akan berduet lewat lagu berjudul Someday.

Baca Juga: Takut Baca Komentar Negatif Netizen, Raisa Dibantu Admin Kelola Akun Medsos: Demi Kewarasan Hidup

Lebih lanjut, Sam Kim dan Raisa akan merilis lagu Someday pada Jumat besok, 12 November 2021.

Selain Sam Kim, beberapa artis yang juga pernah pernah berkolaborasi dengan Raisa ada rapper Kara Chenoa dan DJ Dipha Barus.

Kolaborasi Raisa dengan Sam Kim di lagu Someday ini menjadi kali pertama Raisa berkolaborasi dengan penyanyi dari Korea Selatan.

Baca Juga: Ada Raisa dan Imam Darto di Daftar Pengisi Suara Nussa Rara, Hilmi Firdausi: Artis-artis 'Taliban'

Tak banyak yang tahu, Sam Kim ternyata memiliki sejumlah fakta yang menarik.

Dilansir PikiranRakyat-Bekasi.com dari berbagai sumber berikut sejumah fakta menarik Sam Kim, penyanyi Korea Selatan yang berkolaborasi dengan Raisa.

7 Fakta Menarik Sam Kim

Baca Juga: Pernah Punya Cita-cita Jadi Kasir dan Detektif Conan, Raisa: Keren Nggak Sih?

1. Sam Kim lahir dengan nama asli Kim Gun-Ji.
2. Sam Kim berdarah Korea-Amerika.
3. Berusia 23 tahun yang lahir di Amerika Serikat pada 19 Februari 1998. Kemudian pindah ke Korea Selatan saat umurnya 15 tahun.
4. Berada di agensi Antenna dan debut pada 10 April 2016 dengan lagu berjudul No Sense bersama Crush.

Baca Juga: Raisa Bagikan Tips Atasi 'Burn Out' saat Puasa di Masa Pandemi, Salah Satunya Bisa Bantu Merawat Kulit

5. Selain seorang penyanyi, Sam Kim juga merupakan seorang komposer, penulis lagu dan gitaris dengan genre musik R&B, soul, pop, folk hingga jazz.
6. Sam Kim ternyata pernah beberapa kali mengisi soundtrack drama-drama Korea Selatan yang terkenal, di antaranya adalah:
- Lagu Who Are You dalam drama Goblin (2016)
- Breath dalam drama It's Okay to Not Be Okay (2020)
- Love Me Like That dalam drama Nevertheless (2021)

Baca Juga: Viral Diduga Hamish Daud Sedang Punguti Sampah, Raisa: Eh Bentar, Emang Lagi Ngapain Sih Dia?

Halaman:

Editor: Elfrida Chania S


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x