Soroti Kelakuan Ayah Vanessa Angel Setelah Putrinya Meninggal, Kini 'Pecah' Petisi Boikot Doddy Soedrajat

- 5 Desember 2021, 17:36 WIB
Doddy Soedrajat menjadi sosok yang paling banyak digunjingkan oleh netizen belakangan ini terlebih setelah Vanessa Angel tiada.
Doddy Soedrajat menjadi sosok yang paling banyak digunjingkan oleh netizen belakangan ini terlebih setelah Vanessa Angel tiada. /Tangkapan layar YouTube.com/Seleb Oncam News

Terlepas dari fakta yang sebenarnya di balik permintaan itu nyatanya Doddy Soedrajat kini semakin tersudut.

Baru-baru ini sebuah seruan untuk memboikot dirinya dari layar kaca membahana di media sosial.

Baca Juga: 3 Tanda Anda Terkena Ilmu SIhir dari Ustaz Khalid Basalamah, Salah Satunya Sering Mimpi Melihat Binatang

Bahkan ribuan warganet sudah menandatangani petisi agar Doddy Soedrajat diboikot dari layar televisi dan juga dari channel video di jagat maya.

Menurut pantauan Pikiran-Rakyat.com dari laman change.org, petisi yang berjudul ‘Boikot Doddy Soedrajat Dari TV’ sudah mendapatkan suara sebanyak 6.043 dukungan pada pukul 16.24 WIB, Minggu 5 Desember 2021.

Dalam petisi tersebut menyoroti tindakan Doddy Soedrajat yang kian meresahkan lantaran tak henti-hentinya membuat kontroversi terkait sosok yang sudah meninggal dunia.

Baca Juga: Fuji Ungkap Vanessa Angel Ingin Gala Ikuti Jejak Kariernya, Berbeda dengan Harapan Bibi Ardiansyah?

“Ayah dari almarhum Vanessa Angel sudah sangat meresahkan, karena masuk di dunia TV dengan kontroversi yang betul-betul membuat netizen geram,” ucap petisi tersebut.

Tak hanya itu, netizen juga dibuat geram lantaran Doddy Soedrajat melakukan berbagai cara untuk mendapatkan harta warisan milik mendiang Vanessa Angel.

“Belum ada 40 hari meninggal anaknya serta menantunya beliau sudah menanyakan harta warisan, memfitnah, serta mencari simpati orang lain dengan cara yang salah. Maka itu harap dengan ada petisinya ini ayah dari almarhumah Vanessa Angel atau Doddy Sudrajat bisa di boikot dari TV atau channel manapun,” kata petisi tersebut.

Halaman:

Editor: Asytari Fauziah

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah