Menguak Makna Tersembunyi dari Sejumlah Scene dalam Film Parasite yang Jarang Disadari Penonton

- 9 Februari 2020, 13:43 WIB
FILM Parasite akan dibuat mini seri setelah dilirik oleh HBO dan Netflix.*
FILM Parasite akan dibuat mini seri setelah dilirik oleh HBO dan Netflix.* /ANTARA/

PIKIRAN RAKYAT – Film Parasite dirilis pada 30 Mei 2019 di Korea Selatan.

Film hasil garapan sutradara terkenal bernama Bong Joon-Ho ini sukses merebut hati para pecinta film di berbagai negara.

Parasite telah berhasil memenangi Palme d’Or di Festival Film Cannes 2019.

Baca Juga: Fakta di Balik Film Little Women, Nomine Film Terbaik Oscars 2020

Selain itu para pemerannya mendapat penghargaan “outstanding performances” di Screen Actors Guild Awards.

Sejumlah aktor ternama seperti Song Kang Ho, Lee Sun Kyun, Choi Woo Shik, Park So Dam, Cho Yeo Jeong membintangi film bergenre dark comedy ini.

Film ini juga berhasil mendapatkan penghargaan dalam kategori film terbaik berbahasa asing pertama di ajang bergengsi Academy Award atau sering disebut piala Oscar.

Baca Juga: 5 Fakta di Balik Film 1917, Nomine Film Terbaik Oscar 2020

Dikutip oleh Bekasi.Pikiran-Rakyat.com dari The Guardian menyebutkan film satire ini bercerita tentang sebuah keluarga yang beranggotakan 4 orang dan tinggal di lantai dasar rumah yang kumuh.

Singkatnya, Ki Woo yang merupakan anak sulung keluarga tersebut direkomendasikan oleh temannya untuk bekerja sebagai guru privat bahasa Inggris untuk salah satu anak keluarga pengusaha kaya raya di Korea Selatan bernama Park Ki Jeong.

Ki Woo berbekal ijazah palsu yang dibuat adiknya tersebut menjadi awal mula keluarga Ki Woo memperbaiki kondisi perekonomian sekaligus menjadi kehancuran bagi keluarganya.

Halaman:

Editor: Billy Mulya Putra

Sumber: The Guardian


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x