Rahasia One Piece 1041, Dosa Nakama Joy Boy Terungkap, Zunisha Akan Turunkan Pulau Zou di Wano

- 12 Februari 2022, 20:50 WIB
Pada One Piece 1041, dosa dari nakama Joy Boy yang bernama Zunisha akhirnya terungkap, ada alasan kenapa gajah purba itu datang ke Wano.
Pada One Piece 1041, dosa dari nakama Joy Boy yang bernama Zunisha akhirnya terungkap, ada alasan kenapa gajah purba itu datang ke Wano. /Youtube HYPEKAGE/

PR BEKASI - Bersumber dari fakta-fakta yang ada hingga One Piece 1041, dosa nakama Joy Boy, Zunisha, sepertinya mulai terungkap.

Zunisha akan menebus dosanya itu dengan menurunkan pulau Zou di Wano Kuni.

Berikut adalah rahasia One Piece 1041 yang dirangkum Pikiranrakyat-Bekasi.com.

Seperti yang diketahui hingga One Piece 1041, terdapat satu ras yang disebut sebagai ras penarik benua alias ras Oars.

Baca Juga: Bocoran One Piece 1041, Rayleigh Ternyata Pernah Ungkap Siapa Orang Terkuat di One Piece 

Di Onigashima juga diketahui terdapat sebuah tengkorak Oars dan pedang yang berukuran sangat besar.

Hal tersebut seperti menunjukkan bahwa memang Oars adalah ras yang berkontribusi dalam penciptaan Wano Kuni.

Bahkan jika benda-benda yang ada di Onigashima diukur secara detail.

Thousand Sunny, kapal Luffy yang memiliki tinggi 56 meter tampak kecil sekali ketimbang payung besar yang ada di sana yang memiliki tinggi mencapai 900 meter.

Baca Juga: Misteri One Piece 1041, Dosa Zunisha terhadap Joy Boy 800 Tahun Lalu Terungkap

Itu artinya tinggi tengkorak Oars yang ada di belakangnya jauh lebih besar daripada 900 meter, katakanlah lebih dari satu kilometer.

Ukuran satu kilometer untuk tengkorak kepala saja menandakan bahwa ukuran tubuh Oars sangatlah besar.

Sementara Zunisha sendiri memiliki tinggi lebih dari 35 kilometer.

Bisa dikatakan Zunisha juga memiliki ukuran yang tidak kalah besar dengan Oars sang penarik benua.

Baca Juga: Rahasia One Piece 1041, Momonosuke Keturunan Joy Boy, Zunisha Jadi Ancaman bagi Gorosei

Kemudian diketahui juga kalau warga suku Mink dan Kozuki memiliki ikatan yang lebih kuat daripada sebuah keluarga.

Suku Mink telah bersumpah untuk membantu klan Kozuki jika sedang berada dalam masalah.

Sumpah itu telah diikrarkan sebelum Nekomamushi dan Inuarashi dilahirkan. Artinya memang itu adalah sumpah turun-temurun.

Lalu jika memang suku Mink memiliki ikatan yang erat dengan keluarga Kozuki, kenapa keduanya tidak tinggal bersama?

Baca Juga: One Piece 1041, Penyebab Depresi Kaido Terungkap, Mantan Kaptennya Kira Dia Adalah Joy Boy

Jawabannya karena Wano adalah sebuah negara berkepulauan seperti puzzle yang disatukan.

Maka bisa jadi sosok yang disuruh untuk membawa tempat tinggal Mink, pulau Zou, ke Wano malah gagal atau bahkan melepas tanggung jawabnya.

Sepertinya terjadi sesuatu di masa lalu ketika Zunisha akan membawa pulau Zou ke Wano.

Entah itu dia mendapatkan masalah di jalan atau bagaimana, intinya karena terjadi sesuatu Zunisha tidak bisa menempatkan pulau Zou ke Wano.

Baca Juga: Rahasia One Piece 1041, Asal-usul Joy Boy Terungkap, Nenek Moyang Monkey D Luffy

Sehingga hukuman yang diderita oleh Zunisha juga bukan sepenuhnya hukuman.

Zunisha hanya menjalani perintah yang belum dituntaskannya sehingga dia terus berjalan selama ribuan tahun.

Ketika perintah itu terpenuhi, tentunya sesuatu yang kita anggap sekarang sebagai hukuman itu akan dicabut.

Lalu Zunisha bisa berhenti untuk berjalan sesuai dengan pernyataan Miyagi di chapter 822, bahwa suatu hari mungkin perjalanan gajah purba itu akan berakhir.

Baca Juga: One Piece 1041, Lebih dari Mata-mata, Aokiji Akan Bubarkan Kelompok Bajak Laut Kurohige

Lalu jika benar begitu kenapa Zunisha baru datang ke Wano sekarang? Kenapa dia datang di saat kru topi jerami dan para samurai memperjuangkan tanah Wano dari penjahat seperti Kaido dan Big Mom?

Jawabannya adalah karena hari ini adalah hari di mana fajar akan muncul.

Kemudian hari ini juga adalah hari di mana Wano akan menjadi negeri terbuka karena ramalan Oden tentang kehadiran sosok Joy Boy akan terjadi.

Luffy adalah sosok Joy Boy yang telah ditunggu-tunggu dalam jurnal Oden tersebut.

Baca Juga: Bocoran One Piece 1041, Sosok yang Hancurkan Bajak Laut Kurohige, Ternyata Bukan Luffy

Lebih lanjut, kita juga tahu bahwa terdapat hal unik dalam lambang klan Kozuki. Di tengah-tengahnya, terdapat satu bulan besar yang dikelilingi delapan bulan kecil.

Delapan bulan itu adalah satu kesatuan dari satu bulan yang besar.

Sehingga dapat diartikan bahwa delapan bulan yang dimaksud merupakan delapan daerah yang seharusnya ada di Wano.

Saat ini Wano baru memiliki tujuh daerah yakni Kuri, Kibi, Udon, ibukota bunga, Ringo, Hakumai, dan Onigashima.

Baca Juga: One Piece 1041 Beri Kejutan, Zunisha Dulunya Seorang Manusia, Momonosuke Keturunan Joy Boy

Lambang klan Kozuki pun diperkenalkan pertama kali ketika arc pulau Zou yang semakin memperkuat kemungkinan bahwa satu daerah tersisa yang seharusnya hadir di Wano adalah pulau Zou itu sendiri.

Sehingga nanti angkanya akan pas, delapan buah pulau di satu tempat yang sama, Wano Kuni.

Oleh karena itu kejahatan yang dilakukan Zunisha adalah ia yang tidak membawa pulau Zou ke Wano dengan tepat waktu.

Baca Juga: Bocoran One Piece 1041, Alasan Garp Tak Merebut One Piece saat Roger Sekarat Terungkap

Wano sendiri didesain dengan tujuan keamanan yang mana dengan membuat Zou atau tempat tinggal Mink tidak berada di negeri samurai itu, maka itu akan membahayakan suku Mink.

Zunisha lalu diberi hukuman untuk berjalan tanpa henti agar pulau Zou menjadi sulit dilacak dan dijangkau.

Hal tersebut akan membuat warga suku Mink menjadi aman meski tidak berada di Wano Kuni.

Itu tadi fakta-fakta One Piece 1041 yang bisa menjelaskan apa sebenarnya dosa dari nakama Joy Boy tersebut.***

Editor: Ghiffary Zaka


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x