Rahasia One Piece 1043, Nama Asli Gomu Gomu no Mi Terungkap, Ternyata Jenis Mythical Zoan

- 5 Maret 2022, 16:22 WIB
Ilustrasi. Berikut ini rahasia One Piece 1043 mengenai Gomu Gomu no Mi.
Ilustrasi. Berikut ini rahasia One Piece 1043 mengenai Gomu Gomu no Mi. /CBR/

PR BEKASI - Pada One Piece 1043 kebangkitan buah iblis Gomu Gomu no Mi akan ditampilkan oleh Oda Sensei.

Sebelumnya, Luffy yang melihat kedatangan bos CP0 menjadi tidak fokus hingga terkena serangan Kaido dan dia pun kehabisan tenaga.

Berikut ini kemungkinan spoiler One Piece 1043, tetapi pembaca tentu masih penasaran dengan nama asli buah iblis Gomu Gomu no Mi yang diperkirakan sebagai buah misterius.

Jika pembaca melihat fakta bahwa Luffy terlihat seperti Dewa Penjaga Mythical dalam bentuk gear 4 miliknya, maka akan menjurus pada makhluk Mythical yang dikenal sebagai Dewa Matahari Nika.

Baca Juga: Politisi Irlandia Kritik Standar Ganda Barat: Rusia Diberi Sanksi, Kenapa Israel Tidak Pernah?

Berkaitan dengan hal tersebut maka akan lebih banyak mendengar mengenai sosok legendaris yaitu Joy Boy, yang diduga pemakan Gomu Gomu no Mi sebelum Luffy.

Jika menganggap Gomu Gomu no Mi bukanlah nama aslinya, maka dapat disimpulkan kemungkinan buah iblis Luffy adalah Buah Iblis Zoan Mythical karena dikatakan paling langka di seluruh Dunia (dan sering yang paling kuat).

Bahkan, mungkin saja jika ternyata Gomu Gomu no Mi ternyata adalah jenis buah iblis baru yang belum terungkap sebelumnya.

Sebelum arc Wano, hanya ada dua buah Mythical yang terungkap, tetapi mengalami lonjakan di arc kali ini.

Halaman:

Editor: Gita Pratiwi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x