Teori One Piece 1049, Luffy Gunakan Panas Magma Kaido sebagai Latihan untuk Lawan Akainu

- 10 Mei 2022, 07:50 WIB
Ilustrasi teori One Piece 1049 mengenai cara Luffy berlatih duel dengan Akaido yakni dengan cara mengalahkan Kaido.
Ilustrasi teori One Piece 1049 mengenai cara Luffy berlatih duel dengan Akaido yakni dengan cara mengalahkan Kaido. /YouTube Real Gue Noe

PR BEKASI - Teori One Piece 1049 kali ini akan membahas mengenai Luffy, Kaido, dan juga Akainu.

Pada teori One Piece 1049 kali ini, disebutkan oleh fans bahwa Luffy sebenarnya juga memanfaatkan Kaido.

Pertarungannya dengan Kaido membuat Luffy seolah sedang latihan untuk nanti dia akan melawan Akainu.

Simak pembahasan selengkapnya mengenai teori One Piece 1049 yang diungkapkan berdasarkan sudut pandang dari fans.

Baca Juga: Bocoran One Piece 1049, Luffy Munculkan Mode Terakhir Sang Penentu, Teknik yang Jadi Mimpi Buruk Kaido

Seperti pada One Piece chapter sebelumnya, pertarungan Luffy dan Kaido masih berlanjut.

Luffy menggunakan teknik Gomu Gomu no Bajrang untuk menyerang Kaido.

Teknik Luffy tersebut menampakkan sebuah kepalan tinju raksasa yang bahkan disebut-sebut lebih besar dari pulau Onigashima.

Sedangkan Kaido juga menggunakan teknik terbarunya yang ia sebut Flaming Drum Dragon.

Baca Juga: Juara Miami Grand Prix, Max Verstappen Masuk Daftar 10 Peraih Podium Terbanyak F1

Teknik Kaido tersebut berupa perubahan wujud seluruh tubuhnya menjadi seekor naga raksasa yang dilapisi api yang sengaja dikeluarkan dari mulutnya sendiri.

Api pada tubuh Kaido itu disebut-sebut sangat panas, bahkan sepanas magma.

Hal tersebut sebagaimana yang diungkapkan oleh Zoro saat melawan King.

Zoro menyebut bahwa teknik King yang bernama Omori Karyudon memiliki panas yang hampir sama dengan magma.

Baca Juga: KAI Wisata Buka Loker Minimal SMA, Lamar via Recruitment.kawisata.id hingga 12 Mei 2022

King yang merupakan tangan kanan Kaido ternyata memiliki penampakan jurus seperti yang ditampilkan oleh Kaido pada chapter 1048 kemarin.

Sepertinya King merupakan penggemar berat Kaido sampai-sampai dia menciptakan jurus yang serupa dengan sang Yonkou.

Jika teknik Omori Karyudon King memiliki panas yang hampir sama dengan magma, maka teknik serupa yang digunakan Kaido pun akan sepanas bahkan lebih panas dari magma.

Jika Luffy mampu mengalahkan teknik naga api Kaido yang sepanas magma, maka hal tersebut akan sangat berguna bagi Luffy di kemudian hari.

Baca Juga: 10 Link Twibbon Hari Perawat Sedunia 2022 Terbaru dan Gratis, Cocok Dibagikan di Medsos pada 12 Mei

Luffy kemungkinan akan mampu mengalahkan panas magma dari buah iblis Magu Magu no Mi milik Akainu.

Maka bisa disebut bahwa pertarungan Luffy saat ini dengan Kaido merupakan sebuah latihan untuk menghadapi Akainu suatu saat nanti.

Luffy yang mampu menahan panas dari tubuh naga api Kaido kemungkinan juga akan mampu menahan panas dari magma Akainu.

Namun itu semua hanyalah teori yang diungkapkan oleh fans, hanya Oda Sensei yang mengetahuinya fakta sebenarnya tentang pertarungan Luffy dan Kaido.***

DISCLAIMER: Artikel ini hanya bersifat hiburan semata, tidak bermaksud mendahului isi cerita One Piece 1049 yang akan dirilis pada Minggu ini.

Editor: Akhmad Jauhari

Sumber: YouTube Real Gue Noe


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x