4 Karakter One Piece yang Bisa Membaca Poneglyph, Terakhir Berasal dari Wano Kuni

- 2 Juli 2022, 09:12 WIB
Berikut daftar empat karakter One Piece yang bisa membaca Poneglyph.
Berikut daftar empat karakter One Piece yang bisa membaca Poneglyph. /Tangkapan Layar YouTube Bengkel Anime

PR BEKASI - Selama ini penggemar hanya mengetahui bahwa yang bisa membaca Road Poneglyph di One Piece hanya Nico Robin.

Tetapi tidak hanya Robin, deretan daftar karakter One Piece berikut ternyata bisa membaca Poneglyph.

Seperti diketahui, Poneglyphs adalah artefak paling misterius dari One Piece, batu tersebut berisi tentang rahasia dunia hingga pengungkapan abad kekosongan.

Diprediksi bahwa yang menulis Road Poneglyph di One Piece adalah Joy Boy.

Berikut 4 karakter One Piece yang bisa membaca Poneglyph, dilansir Pikiranrakyat-bekasi.com dari Sportskeeda:

Baca Juga: Lowongan Kerja di Jawa Tengah, PT Sinar Sosro Buka Lowongan

1. Nico Robin

Nico Robin adalah satu-satunya orang dengan kemampuan membaca Poneglyph yang masih hidup hingga sekarang.

Dikenal sebagai Iblis Ohara karena kemampuan ini, Robin telah dikejar oleh Pemerintah Dunia sejak kecil.

Robin dapat membaca Poneglyph karena berasal dari pulau Ohara, tempat para arkeolog pulau yang ahli dalam meneliti tentang Poneglyph.

Namun, karena kekejaman Pemerintah Dunia di One Piece, Ohara dihancurkan dengan Buster Call.

Alasanya adalah karena bangsa Ohara mempelajari Abad Kekosongan dan kemampuan membaca Poneglyphs. Robin menjadi satu-satunya yang selamat dan dengan menjadi orang terakhir yang bisa membaca Poneglyphs.

Baca Juga: PSS Sleman Sukses Taklukkan Persib Bandung Lewat Drama Adu Penalti, dan Lolos ke Semifinal Piala Presiden 2022

2. Nico Olvia

Nico Olvia adalah ibu Nico Robin yang berasal dari pulau Ohara.

Sebagai seorang arkeolog Ohara, ia mempelajari Abad Kekosongan dan Poneglyphs.

Olvia adalah bagian dari sekelompok arkeolog yang berlayar untuk mempelajari pengetahuan terlarang tentang Abad Kekosongan.

Kelompok tersebut kemudian ditangkap oleh Pemerintah Dunia karena penelitian tersebut.

Untungnya, Nico Olvia dapat kembali ke Ohara dan bertemu kembali dengan Robin secara singkat berkat Jaguar D. Saul. Sayangnya, Olvia dan Saul akhirnya mati karena insiden Buster Call.

Baca Juga: Cegah Asam Urat dan Nyeri Sendi dengan Resep Dokter Zaidul Akbar

3. Professor Clover

Profesor Clover merupakan seorang ahli arkeologi asal Ohara dan guru yang mengajar Nico Robin selama masa kecilnya.

Profesor Clover tidak hanya bisa membaca Poneglyph, tetapi juga mengajari orang lain seperti Robin cara melakukannya.

Sayangnya, Profesor Clover mati dalam insiden Buster Call di Ohara dan meninggal hari itu bersama arkeolog lainnya.

Baca Juga: POPULER HARI INI: 7 Karakter One Piece Paling Terhormat hingga Profil Rina Arano

4. Kozuki Oden

Klan Kozuki adalah klan berasal dari Wano yang pertama kali menciptakan dan tertulis di Poneglyph, sehingga logis mereka akan tahu cara membacanya.

Namun, pengetahuan tentang membaca Poneglyph dari Klan Kozuki tidak bisa diteruskan karena kematian Kozuki Oden, terlebih Momonosuke tidak pernah belajar tentang itu.

Kozuki Oden diketahui bisa membaca Road Poneglyph, ia ditunjuk untuk memahami Poneglyph di Skypiea dan Laugh Tale.***

Editor: Nopsi Marga

Sumber: Sportskeeda


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x