10 Karakter One Piece dengan Bounty Tidak Aktif Tertinggi, Berikut Ini Sosoknya

- 11 Agustus 2022, 10:02 WIB
Ilustrasi. Berikut adalah sepuluh karakter One Piece dengan bounty tertinggi namun tidak aktif, salah satunya adalah Lip Doughty.
Ilustrasi. Berikut adalah sepuluh karakter One Piece dengan bounty tertinggi namun tidak aktif, salah satunya adalah Lip Doughty. /Tangkapan layar Youtube Maniac OP/

PR BEKASI - Di dunia One Piece, bounty tertinggi menandakan bahwa bajak laut tersebut mempunyai kekuasaan yang luas.

Ukuran nilai bounty juga dilihat dari kekuatan dan tingkat ancaman seseorang kepada seluruh dunia.

Sementara itu, jenis bounty di One Piece terbagi menjadi dua yaitu aktif dan tidak aktif.

Baca Juga: Big Mouth Episode 5 dan 6 Tayang Jam Berapa? Simak Jadwal, Link Nonton dan Spoiler

Dalam artikel ini akan dibahas mengenai daftar karakter One Piece dengan bounty tidak aktif tertinggi.

Penyebab bounty tidak aktif karena seorang bajak laut telah dipenjara atau sudah meninggal.

Berikut 7 bounty tidak aktif tertinggi di One Piece sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari Screen Rant.

Baca Juga: Ada Hari Apa 12 Agustus 2022? Simak Tips Dapatkan Twibbon Hari Remaja Internasional

10. Lip Doughty - 88,000,000

Lip Doughty adalah salah satu bajak laut rookie yang menjadi anggota dari Kru Topi Jerami Palsu.

Sentomaru menangkapnya setelah Lip Doughty dikalahkan oleh seorang Pacifista saat di pulau Sabaody.

Sampai saat ini tidak ada yang mengetahui soal kekuatan Lip Doughty.

Baca Juga: If You Wish Upon Me Episode 2 dan 3 Tayang Hari Apa Saja? Berikut Link Nonton Dramanya

9. Pica - 99,000,000

Pica adalah salah satu dari tiga perwira teratas Bajak Laut Donquixote.

Diketahui Pica memiliki Buah Iblis yang dapat memanipulasi batu disekitarnya.

Namun setelah dikalahkan oleh Roronoa Zoro, Pica dipenjarakan oleh marinir, membuat bounty-nya tidak aktif lagi.

8. Diamante - 99,000,000

Baca Juga: POPULER HARI INI: Ramalan Zodiak Cancer dan Leo Hari Ini hingga Jadwal Tayang Terbaru Alchemy of Souls

Sama seperti Pica, Diamante adalah tiga anggota perwira teratas Bajak Laut Donquixote.

Diamate adalah petarung yang menggunakan Buah Iblis dan penguasaan Haki yang cukup baik.

Kendati demikian, Diamante saat ini berada di penjara setelah kalah oleh Kyros.

7. Trebol - 99,000,000

Sebagai perwira di Bajak Laut Donquixote, Trebol merupakan pengguna buah iblis yang dapat mengontrol lendir.

Baca Juga: International Youth Day: Berikut Link Twibbon Hari Remaja Internasional pada 12 Agustus 2022

Nahas, dia pingsan dalam ledakan karena lendirnya sendiri yang memiliki sifat mudah terbakar.

Setelah itu, Trebol ditangkap oleh marinir yang menyebabkan hadiahnya tidak aktif.

6. Fisher Tiger - 230,000,000

Fisher Tiger adalah pendiri dan mantan kapten Bajak Laut Matahari.

Dia merupakan seorang pahlawan yang menyelamatkan budak dari kaum Naga Langit.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Gemini, Cancer, dan Taurus 11 Agustus 2022: Kebohongan Si Dia Akan Melukai Anda

Kini Fisher Tiger sudah mati setelah diserang oleh Wakil Laksamana Strawberry dan kehabisan darah karena menolak transfusi darah manusia.

Karena kematiannya, bounty Fisher tiger sudah tidak aktif secara permanen.

5. Donquixote Doflamingo - 340,000,000

Doflamingo adalah kapten Bajak Laut Donquixote yang pernah menjabat sebagai Shichibukai.

Sebagai mantan raja Dressrosa dan keturunan Naga Langit, Doflamingo bajak laut yang kuat karena Buah Iblis String-String dan Hakinya.

Setelah kekalahannya di tangan Law dan Luffy, dia telah dipenjarakan di Level 6 di Impel Down, membuat hadiahnya tidak aktif.

Baca Juga: Terbaru! 20+ Link Twibbon Hari Pramuka ke-61 14 Agustus 2022, Unduh Gratis dan Bagikan di Sosial Media

4. Pedro - 382,000,000

Pedro adalah mantan kapten Bajak Laut Nox.

Sebagai kapten Pedro cukup kuat dan merupakan seorang pendekar pedang yang sangat kuat.

Namun dia mati setelah membantu Topi Jerami melarikan diri dari Charlotte Perospero, hadiahnya tidak aktif secara permanen.

3. Portgas D. Ace - 550,000,00

Ace adalah kakaknya Luffy dan merupakan komandan bajak laut Shirohige.

Baca Juga: Artis Cantik Prilly Latuconsina Akui Pernah Dibully dan Tertekan, Kenapa?

Anak dari Roger ini sangat kuat, Ace memakan Buah Iblis Mera Mera no Mi serta menguasai ketiga jenis Haki.

Sayangnya, Ace mati saat perang Marineford setelah dibunuh oleh Akainu.

2. Edward Newgate - 5,046,000,000

Sama seperti Ace, Shirohige mati dalam peperangan Marineford setelah ditembaki oleh kru Bajak Laut Blackbeard.

Riwayatnya di dunia bajak laut tidak diragukan, Shirohige adalah mantan kru bajak laut Rocks dan merupakan seorang Yonko.

Baca Juga: Terbaru! 20+ Link Twibbon Hari Pramuka ke-61 14 Agustus 2022, Unduh Gratis dan Bagikan di Sosial Media

Kapten Bajak Laut Shirohige ini disebut sebagai pria yang paling dekat dengan One Piece setelah kematian Roger.

Shirohige pengguna Buah Iblis Gura Gura no Mi yang dapat menghancurkan dunia.

1. Gol D. Roger - 5,564,800,000

Gol D. Roger adalah kapten Bajak Laut Roger yang kini sudah bubar.

Sebagai Raja Bajak Laut, Roger dan krunya adalah orang yang pertama kali sampai ke Laugh Tale dan menemukan One Piece.

Sayangnya ia tidak punya banyak waktu karena penyakit yang tidak disebutkan, akhirnya Roger menyerahkan diri ke Marinir.

Baca Juga: Fahmi Alamsyah Dikabarkan Mundur Usai Ferdy Sambo Jadi Tersangka, Diduga Terlibat Kasus Pembunuhan Brigadir J

Lalu Roger di eksekusi mati di Logue Town kampung halamannya, sejak saat itu bounty Roger tidak aktif secara permanen.

Itulah daftar karakter yang memiliki bounty tidak aktif tertinggi yang diketahui sampai One Piece chapter 1057.***

Disclaimer: pembahasan bounty dalam artikel ini semata-mata hanya untuk hiburan dan tidak dimaksudkan untuk mendahului isi cerita.

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: Screen Rant


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x