One Piece 1086, Terungkap Referensi Oda untuk Im Sama, Ternyata Wujud Dewa Badai Marduk

- 3 Juni 2023, 11:58 WIB
Sosok Im Sama diduga diambil dari referensi Marduk, One Piece 1086.
Sosok Im Sama diduga diambil dari referensi Marduk, One Piece 1086. /Twitter.com/OP Fans/

Karenanya, referensi mengenai dia juga dikaitkan dengan sosok Dewa, di mana Marduk memiliki senjata angin yang disebut Imhullu.

Ada kemungkinan juga Oda Sensei akan menamai salah satu serangan Im Sama dengan sebut Imhullu.

Baca Juga: Daftar 5 HP Terbaru di Indonesia Rilis Juni 2023 Beserta Info Harga dan Spesifikasinya

Lebih lanjut, Marduk sendiri tampaknya ialah Dewa Badai. Dia menaklukkan monster kekacauan purba, Tiamat, lalu menjadi Penguasa Dewa Langit dan Bumi.

Dikatakan bahwa semua alam raya ini, termasuk juga manusia di dalamnya, memiliki utang keberadaan padanya, dan takdir kerajaan dan rakyat ada di tangannya.

Marduk memiliki bintang Jupiter, dan binatang sucinya ialah anjing, kuda, dan juga naga dengan lidah bercabang.

Dalam beberapa monumen, dia digambarkan memegang sekop atau cangkul berbentuk segitiga, yang diartikan sebagai lambang kesuburan dan tumbuh-tumbuhan.

Selain itu, dia juga digambarkan berjalan atau ada di dalam kereta perangnya dengan tunik yang dihiasi bintang.

Marduk memegang tongkat kerajaan di tangannya, dan juga membawa busur, tombak, jaring, atau halilintar.

Nah itu tadi penjelasan mengenai Marduk yang diduga menjadi referensi dari Im Sama. Mungkin akan terungkap bagaimana sosoknya di One Piece 1086.***

Halaman:

Editor: M Hafni Ali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x