5 Kado Murah yang Berkesan untuk Guru, Cocok Diberikan saat Hari Guru Nasional 2021

22 November 2021, 15:24 WIB
Inilah 5 rekomendasi kado atau hadiah murah yang cocok diberikan kepada guru saat perayaan Hari Guru Nasional pada 25 November 2021. Salah satunya bisa dibuat sendiri! /Pexels/Karolina Grabowska

PR BEKASI - Apa kado atau hadiah yang cocok untuk diberikan pada guru saat perayaan Hari Guru Nasional pada 25 November 2021?

Seperti yang diketahui, guru merupakan sosok yang berjasa dalam mencerdaskan bangsa.

Guru dengan sabar dan penuh kasih sayang tak pernah sungkan untuk membagikan ilmu kepada murid-murid tercintanya.

Baca Juga: 5 Puisi Guru Berbahasa Inggris dan Terjemahan untuk Hari Guru Nasional 25 November 2021

Oleh karena itu, sebuah kado yang istimewa tentunya akan selalu diapresiasi oleh para pahlawan tanpa jasa ini.

Kado yang diberikan pun tak harus mahal. Oleh karena itu, simak 5 rekomendasi kado murah meriah untuk diberikan pada guru saat Hari Guru Nasional:

1. Tote Bag

Guru kerap membawa banyak barang, terutama saat hendak mengajar.

Baca Juga: Kumpulan Puisi tentang Guru dalam Bahasa Inggris, Cocok untuk Peringati Hari Guru Nasional 25 November 2021

Oleh karena itu, Tote Bag merupakan salah satu kado yang tepat untuk diberikan kepada guru.

Selain murah meriah, Tote Bag sangat fungsional bagi guru. Bentuknya yang ringkas juga mudah untuk dibawa kemana-mana.

2. Gelang

Gelang merupakan kado yang sederhana dan klasik bagi guru perempuan.

Baca Juga: Puisi untuk Guru Jelang Perayaan Hari Guru Nasional 25 November 2021

Terutama jika gelang yang diberikan merupakan gelang dengan kustomisasi tulisan.

Selain itu, gelang berbahan stainless steel akan tampak elegan jika dikenakan oleh guru.

3. Gantungan Kunci

Seperti gelang, gantungan kunci yang dikustomisasi juga bisa menjadi kado istimewa bagi guru.

Baca Juga: 5 Puisi Bahasa Inggris Mengenai Guru untuk Merayakan Hari Guru Nasional 25 November

Terutama jika ditambahkan unsur personal pada kustomisasinya.

Gantungan Kunci ini bisa menjadi alternatif pemanis pada tas yang dibawanya.

4. Tempat Pensil

Tak hanya dibutuhkan murid, guru juga membutuhkan Tempat Pensil.

Baca Juga: Link Twibbon Hari Guru Nasional 25 November 2021, Hargai Perjuangan Mereka yang Mengajarimu

Ketika mengajar, guru tentunya selalu membawa perlengkapan stationary alias perlengkapan tulis seperti pensil, spidol hingga pulpen.

Oleh karena itu, Tempat Pensil akan menjadi kado yang fungsional bagi guru.

5. Kartu Ucapan

Kartu Ucapan merupakan kado yang spesial bagi guru.

Baca Juga: Spoiler Ikatan Cinta 22 November 2021: Irvan Ketakutan Setengah Mati, Dennis Selamat Berkat Angga dan Katrin

Kamu bisa menambahkan pesan manis untuk gurumu melalui Kartu Ucapan.

Itulah 5 rekomendasi kado murah meriah untuk diberikan pada guru saat perayaan Hari Guru Nasional pada 25 November 2021.***

Editor: Elfrida Chania S

Tags

Terkini

Terpopuler