3 Tips Mengenali Red Flag saat Taaruf atau Masa Pendekatan ala Halimah

- 25 Mei 2022, 15:33 WIB
3 tips mengenali red flag saat taaruf.
3 tips mengenali red flag saat taaruf. /Tangkapan layar TikTok @dailyjour

PR BEKASI – Akhir-akhir ini, sebuah kisah seorang perempuan diceraikan suaminya setelah 8 hari menikah, viral di media sosial.

Alasannya pun sangat sepele, karena pakaian yang dikenakan perempuan tersebut tak sengaja mengenai nasi yang akan dihidangkan kepada sang suami.

Mereka memutuskan membangun mahligai rumah tangga setelah menjalani proses taaruf yang cukup singkat.

Menyoroti kisah pilu tersebut, praktisi parenting sekaligus kreator TikTok, Halimah, memberikan tips mengenali red flag saat taaruf atau masa pendekatan.

Baca Juga: One Piece 1050, Kaido dan Big Mom Resmi Tewas, Luffy Malah Serahkan Gelar Yonkou kepada Kid dan Law

Dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari akun TikTok @dailyjour, berikut 3 tips mengenali red flag ketika menjalani pendekatan atau taaruf sebelum melanjutkan ke jenjang lebih serius.

1. Melibatkan pihak netral

Salah satu tips ketika menjalani pendekatan atau taaruf adalah dengan melibatkan pihak netral.

Pihak netral yang dimaksud adalah pihak yang bukan berasal dari keluarga kita atau keluarga calon. Sebab, keluarga kita bisa saja memiliki pikiran yang bias.

Halaman:

Editor: Nopsi Marga


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x