Kenali Bahaya Varikokel dan Gejalanya, Mulai Benjolan hingga Masalah Kesuburan

- 7 September 2022, 10:10 WIB
Ilustrasi. Ada beberapa gejala dan bahaya dari varikokel yang berdampak pada kelangsungan hidup manusia, salah satunya benjolan.
Ilustrasi. Ada beberapa gejala dan bahaya dari varikokel yang berdampak pada kelangsungan hidup manusia, salah satunya benjolan. /Pixabay/RazorMax

PR BEKASI - Banyak yang belum mengetahui bahaya dari varikokel terhadap kelangsungan hidup manusia.

Varikokel adalah pembesaran pembuluh darah di skrotum, kantong yang berisi testis, hampir mirip dengan varises di kaki.

Konon, Varikokel mempengaruhi jenis vena yang dikenal sebagai pleksus pampiniformis yang ditemukan di korda spermatika.

Varikokel juga memegang vas deferens, tabung yang membawa sperma, dan arteri testis, yang mengangkut darah ke testis.

Baca Juga: One Piece 1059 Spoiler, Kurohige Culik Coby, Marco Tidak Pensiun dari Bajak Laut

Sperma paling efisien muncul pada suhu sekitar 34,5 derajat Celcius, atau 94,1 derajat Fahrenheit daripada standar tubuh 37 derajat Celcius.

Inilah salah satu alasan mengapa testis secara fisik terpisah dari batang tubuh, dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari Medical News Today, pada Selasa, 7 September 2022.

Peran utama pleksus pampiniformis adalah untuk mendinginkan darah arteri sebelum mencapai sperma.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Gemini dan Cancer pada 7 September 2022: Saatnya Berani Jauhi Orang yang Seperti Ini

Halaman:

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: Medical News Today


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x