5 Mitos Perawatan Pria, Apa Saja?

- 13 Oktober 2023, 16:40 WIB
Ilustrasi perawatan pria, ada mitos apa saja?
Ilustrasi perawatan pria, ada mitos apa saja? /Pexels/Monstera/

PATRIOT BEKASI - Menjaga kesehatan kulit tidak hanya untuk para wanita saja, perawatan pria pun merupakan hal yang penting agar kondisi wajah tetap sehat dan bersih.

Namun, terkait dengan perawatan pria, ada beberapa mitos yang kerap beredar seputar hal ini, apa sajakah itu?

Nah, dikutip Patriot Bekasi dari Pinkvilla, berikut ini beberapa mitos mengenai perawatan pria yang dapat kamu simak.

Baca Juga: Cek Tips Mudah Perawatan Wajah di Rumah, Kulit Bersih dan Segar Tak hanya Dambaan

Mitos 1: Mencuci muka dengan sabun batangan itu baik

Jawabannya tidak, karena sebagian besar sabun mengandung basa dan memiliki tingkat pH tinggi sehingga menyebabkan kekeringan.

Sabun batangan tidak boleh digunakan untuk mencuci muka karena dapat menghilangkan minyak alami pada wajah yang dibutuhkan kulit.

Selain itu, kulit juga bisa menjadi kemerahan. Karenanya, pakailah pembersih khusus wajah yang sesuai dengan masalah kulitmu.

Baca Juga: 5 Mitos Seputar Perawatan Pria, Ternyata Lebih Rentan Terkena Kanker Kulit Dibanding Wanita

Kulit kita bersifat asam yaitu keseimbangan pH kita antara 4 dan 6,5. Menggunakan sesuatu yang lebih tinggi dari 7 bersifat basa dianggap berbahaya seperti halnya sabun.

Jadi intinya sabun tidak boleh digunakan pada wajah, selalu pilih pembersih yang baik.

Mitos 2: Bintik penuaan hanya muncul pada orang lanjut usia

Bercak penuaan itu tidak ada, adanya ialan bercak coklat yang dapat terjadi pada semua usia, bahkan generasi muda.

Hal itu terjadi karena kulit terkena paparan sinar matahari atau iklim tertentu dalam jangka panjang menyebabkan enzim di kulit muncul ke permukaan sehingga menyebabkan bintik-bintik coklat.

Kamu dapat mencegahnya dengan menggunakan produk yang mengandung Vitamin-C atau Arbutin (ekstrak tumbuhan). 

Mitos 8: Jerawat hanya muncul ketika masih di usia remaja

Jelas ini hanya mitos, karena jerawat dapat muncul pada siapa saja terlepas usia mereka 30an, 40an, atau 50an.

Penyebab munculnya bisa jadi sama seperti pada usia remaja yaitu fluktuasi hormon, stres, penggunaan produk berat, dan lain-lain menjadi beberapa penyebabnya.

Kamu bisa memakai krim retinoid dan pembersih khusus kulit berjerawat jerawat.

Mitos 9: Pakai minyak rambut dapat mencegah kebotakan

Jawabannya tidak, jika memakai minyak rambut secara berlebiham dapat menyebabkan rambut kusut dan rontok.

Selain itu, minyak juga membuat kulit kepala lengket dan dapat membuat debu serta minyak berkumpul di akar rambut membuat kulit tidak sehat.

Memijat kepala dengan beberapa tetes minyak sekali atau dua kali seminggu sudah cukup untuk menjaga kesehatan rambut.

Mitos 10: Air dingin menutup pori-pori dan air panas membukanya

Sama sekali tidak, pori-pori bukanlah pintu yang bisa ditutup atau dibuka kapan saja.

Hal itu masih belum terbukti secara ilmiah. Namun, air dingin bisa mengencangkan pori-pori dan air panas akan melonggarkannya.

Mencuci muka justru membuat kulitmu terlihat tidak berpori. Kegiatan ini pin membantu menjaga pori-pori agar tidak memproduksi minyak berlebih.

Nah itu tadi beberapa mitos seputar perawatan pria.***

Editor: M Hafni Ali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah