Diduga karena Bahan Kimia, Anjing di Rusia Mendadak Berwarna Biru

- 13 Februari 2021, 17:40 WIB
Anjing berwarna unik yang ada di Rusia.
Anjing berwarna unik yang ada di Rusia. /Marca

PR BEKASI – Anjing merupakan salah satu hewan yang banyak digemari oleh sebagian orang. Baik itu sebagai hewan peliharaan ataupun sebagai hewan penjaga.

Berbagai jenis dan warna, telah mewarnai kehadiran anjing di banyak negara dunia. Salah satunya Rusia. 

Anjing adalah mamalia yang telah mengalami domestikasi dari serigala sejak 15.000 tahun yang lalu.

Bahkan mungkin sudah sejak 100.000 tahun yang lalu berdasarkan bukti genetik berupa penemuan fosil dan tes DNA.

Baca Juga: Jokowi Ingin Wariskan Hal 'Gila', Amien Rais: Bagus Itu, Cuma Enggak Pakai Kata 'Gila' 

Anjing telah berkembang menjadi ratusan ras dengan berbagai macam variasi di setiap belahan dunianya.
 
Mulai dari tinggi badan, warna bulu hingga jenis bulunya. Ada yang unik dengan penemuan anjing yang ada di Rusia kali ini.
 
Anjing berwarna biru telah muncul di Rusia dan secara cepat menjadi viral di media sosial.
 
Hewan-hewan tersebut terlihat dalam sebuah foto yang diambil di wilayah Nizhny Novgorod, Rusia.

Anjing biru di Nizhny Novgorod, Rusia.
Anjing biru di Nizhny Novgorod, Rusia. Marca

Baca Juga: Jelang Pernikahan Aurel Hermansyah, Anang Hermansyah Blak-blakan Sebut Atta Halilintar 'Pahlawan'

Berdekatan dengan sebuah pabrik yang sudah tidak beroperasi lagi, seperti dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari situs Marca, Sabtu, 13 Februari 2021.
 
Diperkirakan bahwa residu bahan kimia di area tersebut menyebabkan bulu mereka berwarna tidak biasa.
 
Pemerintah menekankan pentingnya mempelajari apa yang terjadi pada anjing-anjing itu.
 
“Mereka harus dipantau untuk menilai kesehatan mereka dan menemukan alasan warna mereka. Kami sedang mendiskusikan kemungkinan untuk menangkap mereka,” katanya.

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: Marca


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x