Zhurong Robot Penjelajah China Berhasil Mendarat di Mars dalam Misi Pertama, Kalahkan AS dan Rusia

- 15 Mei 2021, 16:00 WIB
Robot penjelajah Zhurong milik China dlaporkan berhasil mendarat di Mars pada Sabtu, 15 Mei 2021 dini hari waktu setempat melalui Space.com.
Robot penjelajah Zhurong milik China dlaporkan berhasil mendarat di Mars pada Sabtu, 15 Mei 2021 dini hari waktu setempat melalui Space.com. / Twitter/@ChinaScience

 

PR BEKASI – Robot penjelajah Zhurong milik China dilaporkan telah berhasil mendarat di Mars pada Sabtu, 15 Mei 2021 dini hari waktu setempat melalui Space.com.

Keberhasilan tersebut semakin meningkatkan ambisi eksplorasi luar angkasa Beijing, China karena telah membuat sejarah dalam misi pertamanya ke planet ini.

Dengan keberhasilan itu, menjadikan China negara pertama yang berhasil melakukan operasi orbit, pendaratan, dan eksplorasi dalam misi pertama kalinya ke Mars.

Kinerja yang tak tertandi bahkan oleh Amerika Serikat (AS) maupun Rusia dalam melacak Planet Merah sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari World of Buzz pada Sabtu.

Baca Juga: Ambil Risiko di Misi Penaklukan Mars, Elon Musk: Ini Sangat Berbahaya, Mungkin Beberapa Orang Akan Meninggal

Zhurong, dinamai sesuai nama dewa api mitos China, tiba beberapa bulan setelah kendaraan robotik yang diluncurkan oleh Badan Penerbangan dan Antariksa Amerika Serikat (NASA) mendarat di Mars.

Ini dianggap sebagai perlombaan teknologi yang melibatkan dua kekuatan dunia di luar 'wilayah' Bumi. Zhurong dilengkapi dengan enam roda, bertenaga surya dan beratnya sekitar 240 kilogram.

Robot penjelajah milik China akan mengumpulkan dan menganalisis sampel batuan dari permukaan Mars. Operasi tersebut diperkirakan akan berlangsung sekitar tiga bulan.

Halaman:

Editor: Rinrin Rindawati

Sumber: World Of Buzz Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x