Bangga! 16 Brand Indonesia Tampil di Times Square New York Bertepatan dengan HUT ke-76 RI

- 18 Agustus 2021, 11:25 WIB
16 brand Indonesia tampil di Times Square New York yang bertepatan dengan HUT ke-76 RI.
16 brand Indonesia tampil di Times Square New York yang bertepatan dengan HUT ke-76 RI. /Tangkapan layar Instagram kemenparekraf

PR BEKASI - Suatu kebanggaan bagi Indonesia, yang mana 16 brand Indonesia tampil di Times Square New York dan itu bertepatan dengan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-76 Republik Indonesia. Sehingga hal itu menjadi salah satu kado indah bagi Indonesia.

"Indonesia kembali mendapatkan kado indah di Hari Kemerdekaan Ke-76 RI. Kali ini datang dari enam belas brand Indonesia terpilih yang muncul di videotron Times Square New York!" tulis keterangan unggahan di akun resmi Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif yang dikutip oleh Pikiranrakyat-Bekasi.com pada Rabu, 18 Agustsu 2021.

Ke-16 brand yang tampil di Times Square New York tersebut diantaranya yaitu Soleram, BohoPanna, Sabine and Heem, Letter In Pine, Wearstatuquo, Sideline, Nona, Nona Rara, Koze, Bonnels, Owners Worldwide, Reclays, Noore, T.V.F, dan Nyonya Nursing Wear.

Baca Juga: Profil dan Fakta Menarik Raihan Fahrizal, Model Indonesia Pertama di Runaway Brand Fashion Ternama Paris

Terkait munculnya 16 brand Indonesia di Times Square New York tersebut tentu saja menjadi suatu hal yang sangat diapresiasi oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno.

Yang mana Sandiaga Uno mengatakan bahwa Kemenparekraf mendukung penuh berbagai inisiatif yang dapat memajukan brand lokal untuk melakukan perluasan pasar dan dapat bersaing di pasar global.

"Dengan terus mengedepankan strategi inovasi dan kolaborasi seperti ini, yakin #wonderfullindonesia @indtravel bersama Hypefast, dapat membawa sektor ekonomi kreatif Indonesia semakin berkibar dan akhirnya akan menarik minat wisata tidak hanya masyarakat Amerika namun juga negara lainnya mengingat New York merupakan trendsetter dunia," ujarnya.

Baca Juga: Tunjuk Desta dan Vincent Jadi Brand Ambassador, CEO Bukalapak: Mereka Laki-laki Seumuran Bapak-bapak Gitu

Sandiaga Uno juga mengungkapkan bahwa hal ini merupakan sebuah langkah nyata dari penandatangan MoU antara Kemenparekraf dan Hypefast pada tanggal 21 Juli 2021 yang lalu.

Halaman:

Editor: Puji Fauziah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x