Influencer Ini Dihujat Usai Minta THR ke Pengikutnya di Media Sosial

- 22 Mei 2020, 20:00 WIB
Influencer Kasha dikritik karena minta uang THR pada pengikutnya di media sosial
Influencer Kasha dikritik karena minta uang THR pada pengikutnya di media sosial /Twitter

PIKIRAN RAKYAT - Pandemi Virus Corona telah membuktikan daya 'hancurnya' terhadap segala aspek kehidupan. Saat ini, orang-orang dari berbagai lapisan tengah berjuang di tengah pandemi.

Banyak dari mereka yang terdampak membutuhkan bantuan berupa uang, makanan, dan peralatan medis.

Terbaru, seorang influencer asal Malaysia malah memanfaatkan pengikutnya di media sosial untuk meminta uang demi keuntungan pribadi.

Baca Juga: Kemenag Pantau Hilal di 80 Titik, Kepala LAPAN: Insya Allah Seragam pada Minggu, 24 Mei 2020

Hasil pantauan Pikiranrakyat-bekasi.com dari pengguna akun Twitter @mrlucaz Jumat, 22 Mei 2020, akun tersebut viral setelah mengunggah ada seorang influencer asal Malaysia yang meminta para pengikutnya sumbangan uang untuk Hari Raya Idulfitri.

Influencer yang diketahui bernama Kasha dan telah memiliki 56 ribu lebih pengikut di Twitter ini juga memamerkan orang-orang yang telah memberikannya sumbangan uang.

"Terbukti bahwa pengemis online jadi lebih mudah ketika mereka perempuan 'duit raya', sehingga pria tak berguna akan berduyun-duyun untuk mentransfer RM10 ( Rp 34 ribu ). Kebodohan haha," kata akun @mrlucaz.

Baca Juga: University of Oxford: Lembaga-lembaga Penelitian Tiongkok 'Bergerak Lebih Cepat' Meneliti COVID-19

Unggahan itu pun memicu kemarahan warganet. Tak sedikit dari mereka mengkritik influencer Kasha yang mengambil keuntungan dengan cara seperti itu.

"Dia memamerkan bagaimana dia menghabiskan RM 30.000 (Rp 102 juta) untuk berbelanja sebulan tetapi dia meminta uang. Eww," ujar netizen.

Halaman:

Editor: Billy Mulya Putra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x