Volodymyr Zelenskyy Sampaikan Terima Kasih Kepada Presiden UEFA, Rebut Kesempatan di Liga Super Eropa

- 22 September 2022, 10:10 WIB
Presiden Ukraina, Volodymyr Zelensky ucapkan rasa terima kasihnya pada Presiden UEFA yang telah dukung para atletnya.
Presiden Ukraina, Volodymyr Zelensky ucapkan rasa terima kasihnya pada Presiden UEFA yang telah dukung para atletnya. /Reuters/

PR BEKASI - Baru-baru ini, Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy dan Presiden UEFA Aleksander eferin melakukan percakapan melalui panggilan telepon.

Volodymyr Zelenskyy menyampaikan terima kasih kepada Presiden UEFA atas dukungan para atletnya.

Tak hanya itu, Volodymyr Zelenskyy juga memberikan apresiasi untuk UEFA atas peraturan yang ketat terhadap musuh-musuh negaranya.

Bantuan UEFA dalam memulai kembali Liga Utama Ukraina juga sangat dirasakan oleh Volodymyr Zelenskyy.

Baca Juga: 22 September 2022 Hari Bebas Kendaraan Bermotor Sedunia, Simak Penjelasannya

Dalam percakapan keduanya, kemungkinan bantuan UEFA juga terfokus dalam pembebasan atlet tawanan Ukraina.

Mereka juga mempertimbangkan dukungan publik untuk melakukan pembebasan tersebut, dilansir PikiranRakyat-Bekasi.com dari UAF News, pada Kamis, 22 September 2022.

Volodymyr Zelenskyy juga menyatakan solidaritas dengan Presiden UEFA dalam penentangannya terhadap Liga Super Eropa.

"Dalam konteks ini, saya berharap sentimen seperti yang ada di balik apa yang disebut Liga Super Eropa bisa diratakan, karena esensi sepak bola juga tentang harapan, solidaritas dan kegembiraan," kata Volodymyr Zelenskyy.

Halaman:

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: UAF News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x