Masih Dihantui Momen Saat Kebakaran, Fotografer di Pernikahan Pasangan Irak Akui Tak Bisa Tidur

- 2 Oktober 2023, 08:32 WIB
Pesta pernikahan di Irak yang menyebabkan 114 orang tewas akibat kebakaran.
Pesta pernikahan di Irak yang menyebabkan 114 orang tewas akibat kebakaran. /Instagram @indoviral8/

PATRIOT BEKASI - Seorang fotografer yang sedang merekam pernikahan saat terjadi kebakaran di aula pernikahan Irak yang menewaskan lebih dari 100 orang minggu lalu telah merilis beberapa video yang dia ambil.

Dia pun menyampaikan rasa penyesalannya atas insiden kebakaran yang menelan ratusan korban tewas ini, dan menceritakan momen ketika si jago merah memakan apa pun yang ada di sana.

Dalam ceritanya, dia mengaku bahwa dirinya juga telah merobek ventilasi kamar mandi untuk bisa melarikan diri dari kebakaran di acara pernikahan tersebut.

Sebagaimana tampak dalam video yang beredar, pengantin baru tampak memulai tarian sederhana mereka, tapi kebahagiaan mereka tak berlangsung lama.

Baca Juga: Heboh Rumor Jungkook BTS bersama Wanita Hamil, bahkan Dituding Selingkuh?

Seseorang menunjuk ke arah langit-langit, di mana kebakaran bermula, dan di saat yang bersamaan mulai terdengar teriakan.

Melihat api yang membakar lampu di langit-langit dan melontarkan bara ke mana-mana, kedua mempelai panik dan acara pun dengan cepat berubah menjadi 'neraka'.

Insiden kebakaran di aula pernikahan di Hamdaniya Irak menewaskan lebih dari 100 orang.

Halaman:

Editor: M Hafni Ali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x