Warga Bogor Segera Catat Jadwal Pemadaman Listrik Sementara Hari Ini, Kamis, 17 Juni 2021

17 Juni 2021, 06:30 WIB
Ilustrasi. Berikut adlah jadwal pemadaman listrik sementara untuk wilayah Bogor pada Kamis, 17 Juni 2021 hari ini. /PLN

 

PR BEKASI - Bagi para warga Bogor sebaiknya segera mencatat informasi pemadaman listrik sementara yang telah diumumkan oleh PLN UP3 Bogor pada hari ini, Kamis, 17 Juni 2021.

Informasi pemadaman listrik tersebut dilakukan dalam rangka memelihara gardu dan pasokan listrik.

Oleh karena itu, berikut ini akan dijabarkan informasi jadwal pemadaman di sekitar Bogor berdasarkan wilayah dan waktu pemadaman.

Leuwiliang
Pukul 10.00 sampai 13.00 WIB, area terdampak pemadaman listrik sementara akan melingkupi sekitar Perumahan Puri Arrya, Perumahan Budiman Asri Cimayang, Kampung Cibereum, Kampung Cibatok, Al-Basyir, dan Kampung Cimayang.

Baca Juga: Jadwal Pemadaman Listrik Sementara di Kota Serang Hari Ini, Rabu, 16 Juni 2021

Lalu sekitar Kampung Gunung Menyan, Kampung Babakan Cibatok, Desa Cibatok 1-2, dan Desa Cimayang.

Pukul 13.00 sampai 14.00 WIB, lokasi terdampak pemadaman listrik sementara akan mencakup sekitar Kampung Bubulak, Kampung Cemplang, Kampung Bojong Neros, Kampung Sukamaju, Kampung Pager Jangkung, dan Perumahan Permata Hijau.

Kemudian sekitar Kampung Setu, Kampung Pasir Eurih, Kampung Cigamea, Kampung Kandang Sapi, Kampung Pasar Sabtu, Desa Sukamaju, Desa Situ Ilir, dan Desa Situ Udik.

Pengumuman pemadaman listrik di atas disampaikan oleh akun resmi Instagram PLN Bogor (@plnbogor), yang dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com pada Kamis, 17 Juni 2021.

Baca Juga: Tangerang Kota Siap-siap Mati Lampu, Ini Jadwal Pemadaman Listrik Sementara Hari Ini, Rabu, 16 Juni 2021

PLN UP3 Bogor juga menginformasikan pemadaman tersebut dilakukan dalam rangka menjaga keamanan dan keselamatan bersama.

Selain itu, PLN UP3 Bogor meminta maaf atas ketidaknyamanan pemadaman listrik sementara tersebut.

Kami mohon maaf atas ketidaknyamanannya,” bunyi petikan pengumuman tersebut.

Adapun pelanggan listrik yang ingin mengutarakan aspirasi, saran, maupun keluhan dapat menghubungi layanan pengaduan PLN dengan nomor (021) 123, melalui surat elektronik pada alamat pln123@pln.co.id, atau mengunjungi situs www.pln.co.id

Informasi mengenai pemadaman dan pemeliharaan listrik terbaru dapat diakses melalui media sosial PLN pada akun Facebook (PLN123), akun Twitter (@pln_123), dan akun Instagram (@pln123_official).

Agar memudahkan pengguna smartphone, pelanggan dapat mengunduh aplikasi PLN Mobile melalui app store dan google play untuk menikmati layanan dan informasi terbaru.***

Editor: Rinrin Rindawati

Sumber: Instagram @plnbogor

Tags

Terkini

Terpopuler