Masuk Tiga Besar Capres Pilihan Milenial, Ridwan Kamil Bangga: Saya Tidak Berubah Etos Kerjanya

- 24 Maret 2021, 10:59 WIB
Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil bergabung dengan Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan yang masuk dalam bursa Calon Presiden pilihan survei milenial.
Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil bergabung dengan Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan yang masuk dalam bursa Calon Presiden pilihan survei milenial. /Twitter.com/@ridwan_kamil

PR BEKASI - Berdasarkan hasil survei Indikator Politik Indonesia, Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil masuk dalam jajaran tiga besar calon presiden (capres) untuk 2024.

Dirinya pun disandingkan bersama Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan dalam tiga besar daftar calon presiden 2024 pilihan generasi milenial.

Ridwan Kamil pun tidak lupa mengucapkan terima kasih atas hasil pilihan anak muda atau milenial itu.

"Ya saya mah hatur lumayan weh. Saya tidak berubah etos kerjanya," katanya, dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari situs berita Antara, Rabu 24 Maret 2021.

Baca Juga: Kaget Galian Tanahnya Berubah Jadi Semburan Gas, Warga Tarumajaya Laporan ke Pertamina

Baca Juga: Tinggal 7 Hari Lagi, Lengkapi Syarat dan Tata Cara Daftar Ulang Unpad Jalur SNMPTN 2021 

"Tidak ngatur-ngatur, tidak ngebuzzer-buzzer, tidak. Tapi kalau diapresiasi secara elektoral ya alhamdulillah," sambungnya.

Survei tersebut dilakukan dalam kurun waktu 4 hingga 10 Maret 2021 dengan metode simple random sampling

Survei tersebut melibatkan 206.983 responden yang terdistribusi secara acak.

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x