Tersiar Kabar Pasien Suspect Virus Corona di Sukabumi Meninggal, Simak Faktanya

- 9 Maret 2020, 06:00 WIB
ILUSTRASI. Simulasi penanganan virus corona di RSHS Bandung.*
ILUSTRASI. Simulasi penanganan virus corona di RSHS Bandung.* /DOK RSHS BANDUNG/

PIKIRAN RAKYAT - Usai ditemukannya kasus positif akibat virus corona di Indonesia, kini masyarakat semakin khawatir akan virus tersebut.

Per hari Minggu, 8 Maret 2020 jumlah pasien positif virus corona di Indonesia bertambah 2, sehingga totalnya menjadi 6 orang.

Hingga saat ini berdasarkan laporan dari Antara yang dikutip oleh pikiranrakyat-bekasi.com, kedua pasien tersebut sudah diisolasi dan kondisinya pun masih stabil.

Baca Juga: Kasus Positif Virus Corona di Indonesia Bertambah 2, Total Jadi 6 Orang Per Hari Minggu 8 Maret 2020

Pemerikasaan terus dilakukan, terutama setelah kasus pertama dan kedua muncul.

Vaksin untuk membunuh virus corona hingga kini belum ditemukan, bahkan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) meningkatkan level kewaspadaan terhadap virus corona.

Jawa Barat pun menjadi Siaga 1 setelah dua warga dari Depok dinyatakan positif virus corona.

Baca Juga: Kerap Terjadi Banjir di Bekasi, TNI dan Polri Beserta Tiga Pilar Bantu Bangun Rumah yang Nyaris Roboh

Ditengah kepanikan masyarakat, warga Kota Sukabumi digegerkan pesan berantai dan menjadi viral mengenai kabar adanya pasien suspect virus corona yang meninggal.

Pesan tersebut tersebar melalui pesan singkat WhatsApp.

Halaman:

Editor: Billy Mulya Putra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x