BMKG: Waspada Hujan Disertai Kilat dan Angin Kencang Masih Berpotensi Melanda Wilayah Jabar 24 Juni

- 24 Juni 2020, 07:02 WIB
ILUSTRASI petir di Depok.*
ILUSTRASI petir di Depok.* /Pixabay/

PR BEKASI – Prakiraan cuaca untuk wilayah Jawa Barat dan sekitarnya Rabu, 24 Juni 2020 diperkirakan bervariasi.

Dikutip oleh pikiranrakyat-bekasi.com dari situs resmi Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) prakiraan cuaca Jawa Barat pada pagi hari diperkirakan cerah berawan hingga berawan.

Untuk siang hingga sore hari kondisi cuaca di Jawa Barat diperkirakan bervariasi mulai dari cerah berawan hingga hingga hujan intensitas deras.

Baca Juga: Nekat Berlibur di Kawasan Puncak dan Cianjur, 88 dari 1.551 Wisatawan Reaktif Covid-19

Hujan intensitas deras pada siang hingga sore hari berpotensi melanda wilayah Bogor, Lembang, dan Sukabumi.

Sementara hujan intensitas ringan pada siang hingga sore hari berpotensi melanda wilayah Sumedang, Purwakarta, Kuningan, Cimahi, Cianjur, dan Bandung.

Untuk malam hari nanti kondisi cuaca di Jawa Barat diperkirakan bervariasi mulai dari cerah berawan hingga hujan intensitas ringan.

Baca Juga: TKA Tiongkok Mulai Berdatangan Sejak Selasa Malam, Wajib Jalani Karantina 14 Hari

Hujan intensitas ringan pada malam berpotensi melanda wilayah Depok, Bogor, Cibinong, Purwakarta, Sukabumi, Bekasi, dan Cianjur.

Sedangkan dini hari nanti kondisi cuaca di Jawa Barat secara keseluruhan diperkirakan cerah berawan.

Halaman:

Editor: Billy Mulya Putra

Sumber: BMKG


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x