Situ Bagendit: Wisata Alam Kelas Dunia di Garut yang Legendaris, Berapa Harga Tiketnya?

- 24 Agustus 2023, 08:21 WIB
Situ Bagendit Garut, salah satu wisata alam kelas dunia, cek harga tiket masuk dan fasilitas simak di sini.
Situ Bagendit Garut, salah satu wisata alam kelas dunia, cek harga tiket masuk dan fasilitas simak di sini. /Instagram @hadiwibowooo./

PATRIOT BEKASI - Kabupaten Garut, di Jawa Barat. Garut telah lama dikenal sebagai destinasi wisata yang menawarkan beragam pesona alam, mulai dari pegunungan yang memukau, air terjun hingga danau.

Situ Bagendit merupakan salah satu tempat wisata alam yang menawarkan keindahan dan ketenangan bagi para pengunjungnya. Terlebih wisata Situ Bagendit telah dibenahi dan direnovasi menjadi salah satu objek wisata kelas dunia.

Selain wisata Situ Bagendit juga dikenal karena cerita rakyatnya yang melegenda orang Garut di belahan manapun rasanya tidak akan ada yang tidak mengenal danau ini.

Bahkan cerita dan legendanya sering diceritakan dalam buku-buku di sekolah sebagai salah satu ikon wisata kota Garut rasanya wajar jika situ ini, selalu ramai dikunjungi oleh para wisatawan terutama di musim liburan.

Baca Juga: Genre Komedi Dihapus di Boruto Two Blue Vortex, Bakal Full Pertarungan Kedepannya?

Tempat wisata ini sempat viral menjadi penyebab kemacetan yang luar biasa di sekitaran Jalan Raya Banyuresmi.

Tempat wisata alam ini berlokasi di Sukamukti, Kecamatan Banyuresmi, Kabupaten Garut, Jawa Barat.

Untuk memasuki kawasan wisata Situ Bagendit pengunjung dikenakan biaya masuk sebesar Rp 10.000 per orang.

Sebagai informasi tambahan Situ Bagendit selesai direnovasi sekitar awal Tahun 2022.

Sekarang Situ Bagendit menjadi salah satu wisata kelas dunia setelah ditata dengan sangat baik.

Kini pengunjung bisa lebih nyaman berwisata di sini serta memiliki beberapa spot foto instagramable yang perlu dicoba.

Baca Juga: Aksi Protes Pribumi Bekasi Hari Ini Kesulitan Mencari Pekerjaan di Tanah Sendiri, Pendemo: Tolong Kami

Kemudian di sisi danau telah dibangun jogging track yang mengelilingi hampir seluruh area Situ Bagendit, para pedagang yang dahulu berseliweran telah dipindahkan ke area khusus untuk pedagang jadi Anda dapat bersantai bersama keluarga dengan lebih nyaman.

Lebih lanjut untuk area utama semua telah ditata dengan baik trotoar dan rerumputannya juga terlihat selalu rapi, pohon-pohon yang ada di sini pun selalu dirapikan oleh petugas.

Disini terdapat aula utama yang berbentuk seperti keong bangunan ini digunakan untuk acara-acara pertemuan atau mungkin konser musik lalu di samping ada saung-saung dengan batu-batu yang menghiasi area situ.

Wisatawan dapat melakukan aktivitas lain seperti menaiki rakit atau sepeda air untuk harga sewanya mulai dari Rp50.000 per jam. Untuk area rarakitan dan sepeda air juga tempatnya sudah disediakan area khusus.

Lebih lanjut disini terdapat Jembatan Merah yang sudah menjadi icon Situ Bagendit sejak lama. Wisatawan bisa berjalan-jalan di area taman disini juga terdapat area bermain anak-anak dengan rumput sintetis untuk masuk ke sini dikenakan biaya tambahan.

Baca Juga: Asstro Highland Ciater Subang: Wisata Alam dan Restoran Menjadi Satu, HTM dan Fasilitas Simak di Sini

Setelah puas berkeliling teman-teman juga bisa ke area Situ Bagendit 3 atau zona 3 sebetulnya wisatawan bisa ke Bagendit 3 dengan cara berjalan kaki atau bersepeda mengeliling jogging track.

Akan tetapi jika dengan kendaraan pengunjung bisa dengan cara memutari lewat jalan yang berbeda Situ Bagendit zona 3 di sini wisatawan dapat melihat masjid yang berbentuk sangat unik ya walaupun sebetulnya masjid ini belum difungsikan sebagaimana mestinya.

Selain Situ Bagendit ada juga tempat wisata alam yang tidak kalah cantik yang memiliki spot foto instagramable sebagai alternatif jika Anda berkunjung ke Garut yaitu Situ Cangkuang yang berlokasi di Jalan Darajat Leuwigoong, Cangkuang, Kecamatan Leles, Kabupaten Garut.

Nah itu dia review terbaru dari Situ Bagendit di Garut salah satu tempat wisata alam yang memadukan keindahan alam, dan aktivitas menarik. Sehingga cocok menjadi salah satu tempat wisata keluarga di akhir pekan.***

Editor: Ahmad Zaki Kusnaedi

Sumber: Youtube Adrasa ID


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah