7 Rekomendasi Tempat Wisata Viral di Cileungsi Bogor, Cocok sebagai Destinasi Keluarga di Akhir Pekan

- 25 Oktober 2023, 12:34 WIB
Cek deretan rekomendasi tempat wisata di Cileungsi, Bogor, salah satunya Water Kingdom Mekarsari.
Cek deretan rekomendasi tempat wisata di Cileungsi, Bogor, salah satunya Water Kingdom Mekarsari. /Instagram/Taman Buah Mekarsari/

Tersedia berbagai wahana yang bisa dijajal mulai dari trampolin, lego, Istana Balon, ayunan, kuda-kudaan, sepeda , becak,mini, balon air, bom-bom car, kolam bola, serta perosotan donat alias seluncuran pelangi raksasa.

Dengan membayar tiket masuk sudah bisa mengakses beberapa wahana rekreasi secara gratis seperti trampolin, lego, ayunan, perosotan, kuda-kudaan, sepeda, becak mini, saung, dan gazebo.

Tidak hanya wahana rekreasi, Cibubur Garden Eat and Play juga memiliki kantin yang menyediakan berbagai macam jenis makanan dan minuman dengan harga mulai dari Rp5.000 sampai Rp35.000.

Gunung Kapur

Tempat wisata ini berada di kawasan Bukit Kapur Cileungsi, Bogor. Gunung ini merupakan sisa aktivitas tambang kapur yang kini menjadi objek wisata.

Memiliki bentang alam eksotis dengan tebing kapur di tengah hamparan rumput ilalang, sebuah tempat wisata unik bagi wisatawan yang mencari tujuan berlibur.

Tebing-tebing kapur dengan berbagai ukuran ini rupanya menjadi daya tarik terbaru bagi warga sekitar Gunung Kapur Klapanunggal, memang menghadirkan suasana gersang tapi pemandangannya menjadikan lokasi ini sebagai tujuan wisata yang unik.

Taman Wisata Sigantang

Tempat wisata ini berlokasi di Kampung Nambo Lebak , Desa Nambo induk, Nambo, Kecamatan Klapanunggal, Kabupaten Bogor.

Sebagai informasi, Taman Wisata Sigantang sebelum dijadikan tempat wisata merupakan tempat pembuangan sampah yang menimbulkan potensi pencemaran lingkungan. Nama Sigantang berasal dari kalibanteng yang terdapat di kampung Nambo

Halaman:

Editor: M Hafni Ali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah