7 Rekomendasi Tempat Wisata Alam di Cicalengka, Cocok Sebagai Destinasi Keluarga

- 11 November 2023, 15:07 WIB
Curug Cinulang, menjadi salah satu rekomendasi tempat wisata di Cicalengka.
Curug Cinulang, menjadi salah satu rekomendasi tempat wisata di Cicalengka. /Instagram/Curug Cinulang/

Baca Juga: Happy Farm Ciwidey, Tempat Wisata Baru Miliki Candy House Pertama di Bandung, HTM dan Fasilitas Simak di Sini

Taman Kehati

Merupakan wisata alam buatan yang memiliki fungsi dan multi manfaat selain menjadi pilihan atau tujuan wisata alam ekowisata, Taman Kehati juga dibuat untuk kepentingan yang lebih besar yaitu menjadi kawasan konservasi dengan tujuan untuk menjaga kelestarian alam dan lingkungan hidup.

Tempat wisata ini berlokasi di Kampung Pasir Wedang, Nagrog, Kecamatan Cicalengka, Kabupaten Bandung.

Selain fungsi utamanya, dengan dibangunnya Taman Kehati ini diharapkan mampu menjadi pilihan atau alternatif bagi masyarakat sekitar untuk menikmati keindahan panorama alam sekaligus dapat menjadi referensi berharga bagi siapapun.

Termasuk generasi muda dalam mendapatkan pengetahuan dan wawasan mengenai keanekaragaman flora atau jenis-jenis tanaman yang cenderung habitatnya sudah cukup langka.

Bukit Teletubbies

Merupakan perbukitan hijau membentang dengan indahnya tempat wisata ini berlokasi di Desa Tanjungwangi, Kecamatan Cicalengka, Kabupaten Bandung.

Tanjungwangi merupakan Desa hasil pemekaran dari Desa Dampit, Tanjungwangi menjadi populer karena spotnya mirip dengan serial film anak Teletubbies, bukit ini berada tak jauh dari air terjun Curug Cinulang kurang lebih sekitar 700 m.

Bukit ini cocok bagi Anda yang suka berkegiatan di luar ruangan seperti camping, hiking dan gowes sepeda. Kemudian untuk mencapai puncaknya membutuhkan waktu tempuh sekitar 10 hingga 30 menit.

Halaman:

Editor: M Hafni Ali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah