Informasi Pemadaman Listrik Sementara di Bekasi Hari Ini, Beberapa Wilayah Ini Akan Terdampak

- 6 Mei 2021, 07:04 WIB
Ilustrasi pemadaman listrik di Bekasi hari ini, Kamis, 6 Mei 2021.
Ilustrasi pemadaman listrik di Bekasi hari ini, Kamis, 6 Mei 2021. /

PR BEKASI - Perusahaan Listrik Negara (PLN) Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Bekasi mengumumkan informasi pemadaman listrik sementara pada hari ini, Kamis, 6 Mei 2021.

Informasi pemadaman listrik sementara di Bekasi akan dipaparkan berdasarkan waktu pemadaman sebagai berikut.

Pukul 9.00 sampai 12.00 WIB, lokasi terdampak pemadaman meliputi sekitar wilayah Jalan Chairil Anwar, DPC PDIP, PDAM, Badan Pertanahan, Perumahan Pengairan.

Baca Juga: Cair Sebelum Lebaran! Segera Cek Nama Anda di cekbansos.kemensos.go.id untuk Terima Bansos PKH dan BNPT

Kemudian, Ruko Bekasi Square, Kampung Rawa Semut, Ruko Kalimas Margahayu, Jalan Joyo Martono, dan Perumahan Auri.

Pukul 12.00 sampai 15.00 WIB, wilayah terdampak pemadaman mencakup sekitar Toyota Motor Dealer Bulak Kapal, RS Juanda, Jalan Diponegoro, Kampung Jati Bulak.

Lalu sekitar PO Sinar Jaya, Kampung Legon, Jalan Indoporlen, Kampung Setia Mekar, Kampung Kedung Gede, Perumahan Bulog, Jalan Setia Mekar Raya, dan PT Listrikindo Mandiri.

Baca Juga: Larangan Mudik 2021 Dimulai, Polisi Amankan Pemudik di Bekasi yang Bersembunyi di Balik Sayuran
 
Pemadaman listrik sementara tersebut berkenaan dengan pemeliharaan jaringan dan gardu untuk meningkatkan keandalan pasokan listrik.

Informasi pemadaman listrik di atas diumumkan oleh akun resmi Instagram PLN Bekasi (@plnbekasi), yang dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com pada Kamis, 6 Mei 2021.
 
Oleh karena itu, PLN mengimbau kepada pelanggan yang menggunakan genset agar dipisahkan dengan instalasi PLN.

Halaman:

Editor: Puji Fauziah

Sumber: PLN


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x