Gunung Ruang di Sulut Erupsi, 12 Ribu Jiwa akan Dievakuasi

- 30 April 2024, 20:44 WIB
Gunung Ruang yang ada di Sulut alami erupsi.
Gunung Ruang yang ada di Sulut alami erupsi. /ANTARA/PVMBG/

PATRIOT BEKASI - Sebanyak 12.000 jiwa yang terdampak erupsi Gunung Ruang di Kabupaten Sitaro, Sulawesi Utara Selasa, 30 April 2024 akan dievakuasi Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB).

Keterangan tersebut disampaikan Kepala Pusat Data, Informasi, dan Komunikasi Kebencanaan BNPB Abdul Muhari melalui akun resmi BNPB.

"BNPB sudah mengestimasi populasi penduduk yang harus kita evakuasi, yaitu lebih kurang 11.000 hingga 12.000 jiwa," ujar Abdul Muhari.

Lebih lanjut Muhari menjelaskan, pihak terkait seperti BNPB, BPBD Provinsi Sulawesi Utara, TNI-Polri, BPBD Provinsi Minahasa Utara dan Sitaro sudah melakukan rapat koordinasi terkait hal tersebut.

Baca Juga: Menkominfo Budi Arie: Kalau yang Punya Pacar Main Judi Online Putusin, Cari yang Lain!

Muhari menambahkan, pihaknya telah memutuskan status tanggap darurat yang akan diperpanjang hingga 13 Mei 2024.

"Status tanggap darurat yang sebelumnya berakhir kemarin 29 April itu, diperpanjang 14 hari mulai 30 April-13 Mei 2024," ujar Muhari dikutip Patriot Bekasi.

Selain itu lanjut Muhari, sebanyak 834 jiwa di Pulau Ruang juga akan dievakuasi ke Kota Manado.

Sebelumnya Gunung Ruang di Tagulandang, Kabupaten Kepulauan Sitaro, Sulawesi Utara erupsi pada Selasa, 30 April 2024.

Halaman:

Editor: M Hafni Ali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah