Ibu Rumah Tangga di Bekasi Ditemukan Tewas Bersimbah Darah, Diduga Dibunuh Kawanan Perampok

- 3 September 2021, 19:37 WIB
Ilustrasi. Jenazah ibu rumah tangga di Bekasi, Jawa Barat ditemukan tewas bersimbah darah yang diduga dibunuh kawanan perampok.
Ilustrasi. Jenazah ibu rumah tangga di Bekasi, Jawa Barat ditemukan tewas bersimbah darah yang diduga dibunuh kawanan perampok. /Pixabay

 

PR BEKASI - Warga Padurenan RT 03 RW 06 Kelurahan Padurenan Kecamatan Mustikajaya, Kota Bekasi, Jawa Barat digegerkan dengan adanya penemuan jenazah.

Jenazah tersebut teridentifikasi yakni seorang ibu rumah tangga, ditemukan tergeletak bersimbah darah di belakang rumahnya pada Kamis, 2 September 2021 kemarin.

Selanjutnya, korban tersebut diduga tewas dibunuh oleh kawanan perampok.

Korban berinisial SHN (42) ditemukan tak bernyawa di belakang rumahnya Kampung Cibitung, oleh tetangganya sekira pukul 12.00 WIB.

Menurut pengakuan suami korban, Aji Batun (51), beberapa barang yang terdapat di dalam tas hilang.

Baca Juga: Jadwal Lengkap Vaksinasi Covid-19 Gratis Pemkot Bekasi September 2021, Gunakan Vaksin Sinovac

Dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Instagram Online Bekasi pada Jumat,3 September 2021, menurut Aji barang-barang tersebut yaitu ATM,uang Cash, STNK motor,dan Identitas Korban (KTP).

"Setelah saya cek yang hilang ATM, uang cash, terus stnk motor beat,dan idenditas korban," kata suami korban, Aji Batun kepada awak media di lokasi kejadian, pada Jumat,3 September 2021.

Masih menurut Aji Batun, korban mengalami luka senjata tajam di beberapa bagian tubuhnya.

"Ia banyak luka senjata tajam ditubuhnya," katanya, melanjutkan..

Pengakuan Aji saat kejadian, dirinya sedang berada di tempat kerja di Pulogadung, Jakarta Timur.

Baca Juga: Informasi Jadwal dan 20 Lokasi Vaksinasi Covid-19 di Kota Bekasi Hari Ini hingga 5 September 2021

Kabar tersebut didapat dari tetangga korban yang awalnya meminta dirinya segera pulang dan disuruh datang ke rumah sakit.

"Saya dikabarin oleh tetangga saya bahwa, bisa ga bisa harus pulang," kata Aji.

Saat dikabarkan tetangganya disuruh untuk menyusul ke rumah sakit, Aji baru mengetahui bahwa istrinya ternyata sudah meninggal.

Saat ini Polisi masih menyelidiki peristiwa tersebut.

Kemudian memanggil pihak-pihak yang terkait untuk dimintai keterangan guna penyelidikan lebih lanjut.***

Editor: Rinrin Rindawati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x