Viral Video Aksi Pemukulan, Pelaku Diduga Pegawai Pajak di Bekasi

- 8 Juni 2022, 14:34 WIB
Viral seorang atasan diduga di Kantor Pelayanan Pajak Bekasi Utara, Kota Bekasi memukuli bawahannya.
Viral seorang atasan diduga di Kantor Pelayanan Pajak Bekasi Utara, Kota Bekasi memukuli bawahannya. /Tangkap layar Instagram @warungjurnalis

PR BEKASI - Belum lama ini viral sebuah video yang menunjukkan aksi pemukulan.

Kapolsek Bekasi Timur, AKP Ridha Aditya membenarkan atas peristiwa pemukulan yang diduga terjadi di kantor Pelayanan Pajak Bekasi Utara.

Kejadian tersebut dikabarkan terjadi pada pukul 08.00 WIB, hari senin 6 Juni 2022.

Baca Juga: Cek Lowongan Kerja untuk Penyandang Disabilitas di PT Disabilitas Kerja

Video peristiwa pemukulan yang sempat viral itu, belakangan diketahui adalah aksi penganiayaan yang dilakukan seorang atasan MAZ terhadap stafnya yang berinisial DH.

"Kami sudah menerima laporannya, dan sedang melakukan tahap pemeriksaan saksi-saksi terkait tahapan penyelidikan," kata AKP Ridha.

Kronologi pemukulan itu terjadi, saat pelaku MAZ memanggil korban DH untuk menanyakan tugas yang dia berikan pada DH sebagaimana dikutip oleh PikiranRakyat-Bekasi.com dari PMJNews.

Baca Juga: Persib Bandung Akan Gunakan Stadion GBLA Menjelang Ajang Piala Presiden 2022

DH yang mengaku sudah memberikan hasil pekerjaannya, tapi MAZ bersikeras belum menerimanya.

Halaman:

Editor: Dini Novianti Rahayu

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x