Tempat Wisata Kuliner Terbaru di Bekasi, Gelar Waroeng Grand Wisata Gudangnya Jajanan Khas Thailand

- 28 April 2024, 15:34 WIB
Berikut tempat wisata kuliner terbaru di Bekasi, Gelar Waroeng Grand Wisata gudangnya jajanan khas Thailand.
Berikut tempat wisata kuliner terbaru di Bekasi, Gelar Waroeng Grand Wisata gudangnya jajanan khas Thailand. /Instagram/hendry.jonathan/

PATRIOT BEKASI - Tidak perlu repot-repot terbang ke Thailand untuk mencicipi makanan serta jajanan khas Thailand karena di Bekasi juga ada lho.

Sedang viral di Bekasi tempat wisata kuliner terbaru yang bernama Gelar Waroeng atau GWFOOD yang berlokasi di Festival Avenue Jl. Grand Wisata No.Kav. 3, Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi.

Gelar Waroeng adalah food court alias tempat wisata kuliner yang menyediakan makanan serta minuman khas dalam negeri hingga luar negeri.

Mengusung konsep ruang terbuka, di Gelar Waroeng terkenal akan gerai-gerai yang menjual makanan dan minuman khas Thailand.

Mulai dari som tam ialah rujak khas Thailand yang terbuat dari campuran bumbu pedas asam, pepaya serut dan berbagai toping buah lainnya.

Tidak hanya buah, rujak khas Thailand ini punya varian isian seperti sayuran dan seafood.

Baca Juga: Berburu Kuliner: Ini 4 Rekomendasi Jajanan Enak di Bekasi Beserta Lokasinya

Terdapat menu lobster dicampur dengan rujak sayuran dan buah yang di mix dengan bumbu terasi.

Berikutnya tak lupa untuk mencoba minuman viral di sana yaitu longan pandan, longan atau disebut kelengkeng adalah buah kecil yang memiliki rasa manis dan segar, ditambah dengan pandan yang bikin wangi.

Halaman:

Editor: Ahmad Zaki Kusnaedi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x