Dalang Ki Manteb Soedharsono Meninggal Dunia, Ganjar Pranowo dan Sujiwo Tejo Sampaikan Duka Cita

2 Juli 2021, 12:42 WIB
Dalang Ki Manteb Soedharsono meninggal dunia, Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo dan Budayawan Sujiwo Tejo sampaikan duka cita. /Instagram/@ganjar_pranowo

 

PR BEKASI – Kabar duka tengah menyelimuti dunia perwayangan Tanah Air khusus yang berada di wilayah Jawa Tengah.

Pasalnya, dalang wayang kulit ternama dari Jawa Tengah Ki Manteb Soedharsono meninggal dunia pada hari ini, Jumat, 2 Juli 2021.

Ki Manteb Soedharsono meninggal dunia pukul 09.45 WIB dengan diagnosa Covid-19 di rumahnya, yang tinggal di Dusun Sekiteran RT 2 RW 8 Desa Doplang Kecamatan Karangpandan Kabupaten Karanganyar.

Kabar duka Ki Manteb Soedharsono juga disampaikan oleh Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo.

Baca Juga: Ganjar Pranowo Minta Kades Joget Tanpa Prokes di Grobogan Diproses Hukum

Ya Allah. Innalillahi wa inna ilaihi raji'un... Satu lagi sosok panutan meninggalkan kita. Insyaallah husnul khatimah. Sugeng kondur, Ki Manteb Sudarsono. Sugeng pinanggih Guru Sejati,” kata Ganjar Pranowo, sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari akun Instagram pribadinya, pada Jumat 2 Juli 2021.

 

 

Selain belasungkawa yang disampaikan oleh Ganjar Pranowo, budayawan Sujiwo Tejo pun menyampaikan selamat tinggal kepada Ki Manteb Soedharsono.

Melalui akun Twitter pribadinya, Sujiwo Tejo mengatakan bahwa tanggal lahir keduanya sama tetapi mengapa sahabatnya itu telah pergi mendahuluinya.

Hmmm Asu tenaaan .. Sampeyan ndisi’i aku (kamu mendahului aku), Mas, padahal tanggal lahir kita sama-sama 31 Agustus,” cuitnya.

Baca Juga: Ganjar Pranowo Beri Pesan Khusus ke Ortu Mahasiswa Kedokteran: Izinkan Anak Bantu Atasi Covid-19

Padahal saat ini, Sujiwo Tejo mengatakan bahwa ia bersama teman-teman lainnya tengah berjuang memperkenalkan budaya wayang kepada anak generasi milenial.

Aku karo konco-konco isih gedebugan memasyarakatkan wayang nang generasi milenial .. Sampeyan wis enak thenguk-thenguk nang Sorga... #utangRasaku lan bektiku nang Sampeyan, Mas .. Sampai jumpa oyeeeeeee,” ucapnya.

 

 

Untuk informasi, Ki Manteb Soedharsono lahir di Palur, Mojolaban, Sukoharjo, 31 Agustus 1948 – meninggal di Karangpandan, Karanganyar, Jawa Tengah.

Sehingga tahun ini, Ki Manteb Soedharsono meninggal dunia di usia 72 tahun.

Baca Juga: Ganjar Pranowo Gelar Lomba Video Singkat Antar Pasien Covid-19, Kampanyekan Prokes

Ki Manteb Soedharsono merupakan seorang dalang wayang kulit ternama yang dari Jawa Tengah.

Karena keterampilannya dalam memainkan wayang, ia pun dijuluki oleh para penggemarnya sebagai Dalang Setan.

Ia juga dianggap sebagai pelopor perpaduan seni pedalangan dengan peralatan musik modern.

Mendengar kabar meninggalnya Ki Manteb Soedharsono, selain Ganjar Pranowo dan Sujio Tejo yang merasa kehilangan. Tidak sedikit dari warganet juga merasakan hal yang sama dan menyampaikan duka cita.***

Editor: Rinrin Rindawati

Sumber: Instagram @ganjar_pranowo

Tags

Terkini

Terpopuler